Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengaku sudah siap jika dirinya ditunjuk kembali jadi pimpinan DPR periode 2024-2029.
Dasco mengatakan bahwa sampai saat ini nama yang akan diusung untuk menjadi pimpinan DPR RI masih digodok oleh Fraksi Partai Gerindra. Meski demikian, Dasco mengatakan sudah sangat siap jika dirinya diberi amanah untuk kembali menjadi pimpinan DPR.
"Ya kalau saya dikasih amanah lagi, saya siap sekali," tuturnya di Gedung DPR RI Jakarta, Selasa (1/10).
Dia mengatakan jika dirinya terpilih kembali menjadi pimpinan DPR RI, maka Dasco bakal memperbaiki nasib rakyat Indonesia lewat berbagai kebijakan pemerintah yang tepat.
"Ke depan, kita masih bisa berbuat yang lebih baik lagi ya untuk rakyat Indonesia," katanya.
Terkait adanya komisi baru di DPR nanti, Dasco masih belum mengetahui hal tersebut. Menurutnya, jumlah komisi di DPR nanti bakal menyesuaikan dengan jumlah kementerian yang dibentuk oleh pemerintahan Prabowo-Gibran.
Baca Juga
"Kan masih dinamis ya, jadi tenang saja dulu. Nanti bakal diumumkan," ujarnya.
Sebelumnya, Ketua DPR RI Puan Maharani angkat bicara terkait dengan peluang dirinya akan kembali melanjutkan amanatnya selama 5 tahun ke depan atau pimpinan DPR RI periode 2024-2029.
Saat ditanya oleh wartawan terkait dengan dirinya yang dianggap sebagai kandidat kuat Ketua DPR 2024–2029, cucu Proklamator RI itu hanya meminta doa terbaik dari semua pihak.
“Insya Allah, amiin, [mohon] doanya ya doanya ya,” ujar Puan singkat di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Selasa (1/10/2024).
Sekadar informasi, PDIP kembali meraih kursi terbanyak berdasarkan hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
PDIP mengantongi 110 kursi DPR untuk periode 2024-2029. Dibawahnya, ada Golkar dengan 102 kursi lalu Gerindra dengan 86 kursi.