Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dasco Sebut Penambahan Komisi DPR 2024-2029 Bakal Dilakukan Usai Pelantikan Prabowo-Gibran

Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad menyatakan penetapan jumlah komisi DPR akan dilakukan setelah pelantikan presiden terpilih Prabowo Subianto pada 20 Oktober.
Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di kompleks Istana Kepresidenan, Senin (19/8/2024). JIBI/Akbar Evandio
Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di kompleks Istana Kepresidenan, Senin (19/8/2024). JIBI/Akbar Evandio

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad menyatakan penetapan jumlah komisi DPR akan dilakukan setelah pelantikan presiden terpilih Prabowo Subianto pada 20 Oktober.

Dengan demikian, lanjut Dasco, belum ada pembicaraan mengenai Komisi DPR saat pelantikan DPR besok, 1 Oktober 2024. Pasalnya, jumlah komisi akan menyesuaikan jumlah nomenklatur kementerian yang ada.

“Besok belum akan bicara soal komisi. Karena kita akan mencari informasi dulu dari pemerintah yang baru tentang jumlah nomenklatur kementerian yang akan kita sesuaikan nanti dengan komisi yang ada di DPR,” tuturnya saat ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (30/9/2024).

Adapun, Dasco menambahkan bahwa saat ini perihal jumlah komisi DPR masih baru direncanakan dan disimulasikan. Menurutnya, saat ini saja 11 komisi yang ada belum cukup banyak menampung lembaga mitra dari pemerintah, seperti ada di satu komisi yang mitranya terlalu banyak.

Lebih lanjut, Dasco juga tak memberikan banyak penjelasan dan menampik jika nantinya akan ada 13 komisi DPR di periode 2024-2029.

“Kami baru merencanakan, disimulasikan. Karena memang pada saat ini komisi yang 11 itu juga dirasakan ada terlalu banyak [mitranya], sehingga kemudian satu komisi akan dikembangkan dengan gabungan beberapa AKD yang disesuaikan dengan nantinya jumlah kementerian,” tuturnya.

Tak hanya itu, Politikus Gerindra ini juga menyebutkan jumlah nomenklatur kementerian masih bersifat dinamis, sehingga dirinya belum bisa memberikan kepastian soal jumlah kementerian di pemerintahan Prabowo-Gibran.

“Nanti mungkin H-5 itu baru bisa kita tahu dengan pasti nomenklaturnya berapa dan kemudian calon menterinya itu baru akan diumumkan tanggal 20 [Oktober],” pungkas Dasco.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Muhammad Ridwan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper