Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inilah 4 Penerima Habibie Prize Tahun 2021

Sebanyak 4 peneliti meraih Habibie Prize 2021. Penghargaan diberikan kepada perseorangan yang mempunyai keunggulan tinggi di bidang iptek.
Tangkapan layar - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) berkolaborasi dengan Yayasan Sumber Daya Manusia Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (SDM Iptek) kembali menggelar penganugerahan Habibie Prize 2021. JIBi/Bisnis- Nancy Junita
Tangkapan layar - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) berkolaborasi dengan Yayasan Sumber Daya Manusia Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (SDM Iptek) kembali menggelar penganugerahan Habibie Prize 2021. JIBi/Bisnis- Nancy Junita

Bisnis.com, JAKARTA – Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN) dan Yayasan Sumber Daya Manusia Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (SDM Iptek) menganugerahkan Habibie Prize  2021 kepada empat orang, Rabu (17/11/2021).

Keempat penerima penghargaan itu: Bidang Ilmu Dasar yaitu Muhammad Hanafi, Bidang Kedokteran Nicolaas C Budhiparama, Bidang Ilmu Rekayasa Subagyo, dan Bidang Ilmu Kebudayaan yakni Nyoman Nuarta.

“Habibie Prize merupakan penghargaan yang diberikan kepada perseorangan yang mempunyai keunggulan tinggi di bidang iptek dengan kriteria yang sangat tinggi, serta mampu menghasilkan temuan-temuan baru di bidangnya untuk kemajuan bangsa dan rakyat Indonesia,” ujar Kepala BRIN Laksana Tri Handoko, Rabu (17/11/2021).

Tri Handoko mengharapkan penerima Habibie Prize 2021 dapat terus produktif menghasilkan karya-karya dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mendorong kemajuan dan kesejahteraan bangsa Indonesia.

Diketahui, sebelum berganti nama menjadi Habibie Prize pada tahun 2020, ajang penghargaan iptek paling bergengsi di Indonesia ini dikenal dengan nama Habibie Award.

Sejarah Habibie Award dimulai saat Keluarga Baharuddin Jusuf Habibie mendirikan Yayasan SDM IPTEK pada tanggal 12 Mei 1997 untuk memberikan Habibie Award. Sejak pelaksanaan pertama di Tahun 1999 hingga 2020, anugerah ini telah diberikan kepada 71 ilmuwan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Indra Gunawan
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper