Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Istana Ungkap Alasan Jokowi Belum Tentukan Sosok Ketua KPK Baru

Istana mengungkap alasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum menyetor nama Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pengganti Firli Bahuri.
Presiden Joko Widodo (kiri) didampingi Ketua KPK Firli Bahuri (kanan) bersiap memberikan keterangan pers terkait penurunan Indeks Persepsi Korupsi (IPK) Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (7/2/2023). Presiden Joko Widodo menyampaikan penurunan skor IPK Indonesia menjadi masukan bagi pemerintah dan aparat penegak hukum untuk terus memperbaiki diri serta pemerintah terus berkomitmen dalam pemberantasan dan pencegahan korupsi di Indonesia. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Presiden Joko Widodo (kiri) didampingi Ketua KPK Firli Bahuri (kanan) bersiap memberikan keterangan pers terkait penurunan Indeks Persepsi Korupsi (IPK) Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (7/2/2023). Presiden Joko Widodo menyampaikan penurunan skor IPK Indonesia menjadi masukan bagi pemerintah dan aparat penegak hukum untuk terus memperbaiki diri serta pemerintah terus berkomitmen dalam pemberantasan dan pencegahan korupsi di Indonesia. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Bisnis.com, JAKARTA – Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengungkap alasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum menyetor nama Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pengganti Firli Bahuri ke DPR.

Ari menegaskab bahwa alasan Jokowi  belum mengirim sosok pengganti Firli ke DPR lantaran terdapat beberapa hal yang perlu dikonfirmasi oleh presiden maupun Kementerian Sekretariat Negara (Kemensesneg).

"Yang sedang berjalan ada beberapa hal yang perlu dikonfirmasi oleh Presiden dan juga oleh Kemensetneg tentang kandidat yang sebenarnya dalam koridor UU sudah jelas," katanya kepada wartawan di Kantor Kemensesneg, Jakarta, Senin (22/1/2024).

Berdasarkan aturan, kata Ari seorang Kepala Negara tentunya harus menyerahkan salah satu nama dari calon pimpinan yang tidak terpilih dalam fit and proper test yang lalu ke DPR.

Sehingga, dia melanjutkan dalam proses tersebut maka Jokowi membutuhkan waktu untuk mengonfirmasi kembali beberapa hal. Namun, dia tak memerinci hal apa yang dimaksudkan.

Ari pun menyebut bahwa proses yang sedang berjalan adalah sedang melakukan konfirmasi sejumlah hal ke nama-nama yang akan diusulkan Jokowi kepada DPR.

"Masih proses, kan. Yang penting proses ini selesai segera disampaikan ke DPR," pungkas Ari.

Sekadar informasi, teka-teki mengenai sosok pengganti Firli Bahuri tidak kunjung menemukan titik terang. Firli sebelumnya telah mengundurkan diri lantaran terseret kasus dugaan pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akbar Evandio
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper