Bisnis.com, JAKARTA - Gempa berkekuatan 6,4 magnitudo mengguncang barat daya wilayah Seram bagian timur, Maluku pada Selasa (29/8/2023) siang pukul 11.34 WIB.
“Gempa Magnitudo 6.4, Kedalaman: 209 km, 29-Agu-23 11:34:46 WIB, Koordinat: 5.54 LS,130.04 BT (Pusat gempa berada di 275 km Barat Daya Seram Bagian Timur-Maluku) #BMKG,” cuit Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitter resminya.
BMKG memastikan bahwa gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.
Baca Juga
Getaran gempa ini disebutkan menjangkau sejumlah wilayah di sekitar Seram, seperti wilayah Sorong, Papua Barat Daya.
“Terasa sampai di Sorong,” tulis akun @anyaaisyahhh, membalas cuitan BMKG sebelumnya. Beberapa warganet membalas cuitan BMKG dengan pesan serupa.
Adapun sampai berita ini selesai ditulis, belum terdapat keterangan lebih lanjut BMKG mengenai penyebab dan jenis gempa tersebut.