Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Wagner Tarik Pasukan dari Bakhmut dan Serahkan Wilayah ke Rusia

Tentara bayaran Wagner menarik mundur pasukannya dari Kota Bakhmut dan menyerahkannya kepada Rusia.
Taufan Bara Mukti
Taufan Bara Mukti - Bisnis.com 25 Mei 2023  |  17:50 WIB
Wagner Tarik Pasukan dari Bakhmut dan Serahkan Wilayah ke Rusia
Pendiri kelompok tentara bayaran swasta Wagner Yevgeny Prigozhin meninggalkan pemakaman sebelum pemakaman blogger militer Rusia Maxim Fomin yang dikenal luas dengan nama Vladlen Tatarsky, yang baru-baru ini tewas dalam serangan bom di sebuah kafe St Petersburg, di Moskow, Rusia, 8 April , 2023. REUTERS/Yulia Morozova -

Bisnis.com, SOLO - Tentara bayaran Wagner menarik mundur pasukannya dari Kota Bakhmut dan menyerahkannya kepada Rusia.

Pimpinan Wagner Yevgeny Prigozhin menyatakan pasukannya mulai berangsur mundur dari Kota Bakhmut.

Prigozhin menambahkan, Wagner menyerahkan posisinya di Kota Bakhmut kepada pemerintah Rusia.

"Kami menarik mundur pasukan dari Bakhmut. Mulai hari ini sampai jam lima pagi besok, 25 Mei hingga 1 Juni, sebagian pasukan akan dipindah ke kamp di belakang. Kami menyerahkan posisi kami kepada militer," ucap Yevgeny Prigozhin dilansir dari Reuters, Kamis (25/5/2023).

Prigozhin menyampaikan hal tersebut dalam sebuah video di Telegram yang disebarluaskan oleh pasukannya.

Pendiri Wagner itu tampak berbicara dengan mengenakan perlengkapan perang dan berdiri di samping blok permukiman yang rusak akibat perang.

Sebelumnya, Prigozhin menyampaikan pengambilalihan Kota Bakhmut pada Sabtu (20/5/2023), setelah melalui perang terpanjang dan mematikan dalam kurun waktu setahun terakhir.

Meski telah menarik pasukannya, Prigozhin menyampaikan pasukan Wagner siap untuk kembali ke Bakhmut jika militer Rusia tidak bisa mengendalikan situasi.

Di sisi lain, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky membantah Kota Bakhmut dikuasai Rusia.

Orang nomor satu di Ukraina itu mengatakan peperangan di Bakhmut masih berlanjut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

wagner Perang Rusia Ukraina Ukraina Rusia
Editor : Taufan Bara Mukti

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top