Bisnis.com, JAKARTA - Paus Fransiskus telah menyelesaikan Perjalanan Apostolik di Indonesia selama kunjungannya yang dimulai dari 3 September-6 September 2024.
Dalam kunjungannya di Indonesia, kegiatan Sri Paus di Jakarta, Indonesia dimulai dari kedatangannya pada 3 September 2024. Dia tiba di Tanah Air bersama rombongan menggunakan pesawat komersial, kemudian bermalam di Kedutaan Besar Vatikan.
Pada 4 September, Paus melaksanakan sejumlah pertemuan di antaranya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan berbagai pejabat tinggi negara di Istana Kepresidenan. Puncak rangkaian kunjungan Paus dilaksanakan dengan kunjungan ke Masjid Istiqlal serta Misa Akbar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Kamis.
Berbagai momen menarik telah tertangkap kamera selama kunjungan Paus ke berbagai agenda di Jakarta. Bisnis telah merangkum kumpulan foto terbaik selama kunjungan Paus Fransiskus.
1. Imam Besar Masjid Istiqlal Nassarudin Iman dan Paus Fransiskus
Baca Juga
2. Paus Fransiskus mencium tangan Imam Besar Masjid Istiqlal Nassarudin Iman
3.Paus memeluk jemaat
4. Paus Fransiskus memberikan pelukan hangat ke jemaat
5. Paus Fransiskus menyalami jemaat
6. Paus Fransiskus menyapa jemaat
7. Paus Fransiskus menyapa jemaat saat misa akbar
8. Paus berkeliling dengan popemobile
9. Paus Fransiskus menyapa jemaat dari atas popemobile
10. Paus Fransiskus saat memimpin misa akbar di GBK
11. Paus Fransiskus saat memimpin misa akbar di Stadion GBK
12. Paus Fransiskus saat tiba di Bandara Soekarno-Hatta
13. Paus Fransiskus dan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas