Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LSI: Duet Bobby-Ijeck Bisa Kalahkah Edy Rahmayadi dan Ahok di Pilkada Sumut

Lembaga Survei Indonesia (LSI) membeberkan pasangan calon Bobby Nasution-Musa Rajekshah (Ijeck) bisa meraih suara terbesar di Pilkada Sumatra Utara.
Wali Kota Medan Bobby Nasution dipanggil DPP PDI Perjuangan (PDIP), Senin (6/11/2023) usai menyatakan dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024. JIB/Bisnis-Surya Dua Artha Simanjuntak
Wali Kota Medan Bobby Nasution dipanggil DPP PDI Perjuangan (PDIP), Senin (6/11/2023) usai menyatakan dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024. JIB/Bisnis-Surya Dua Artha Simanjuntak

Bisnis.com, JAKARTA — Lembaga Survei Indonesia (LSI) membeberkan pasangan calon Muhammad Bobby Afif Nasution-Musa Rajekshah (Ijeck) bisa meraih suara terbesar di Pilkada Sumatra Utara.

Hal itu terungkap dari hasil survei terbaru yang dilakukan LSI terhadap 800 responden dengan margin of error sekitar 3,5% dan tingkat kepercayaan 95% di wilayah Sumatra Utara.

Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan mengemukakan bahwa pada simulasi tiga pasangan calon yaitu Bobby Nasution-Musa Rajekshah (Ijeck), Edy Rahmayadi-Prananda Surya Paloh dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Mohammad Jafar Sukhairi,  nama Bobby Afif Nasution-Musa Rajekshah (Ijeck) meraih suara tertinggi.

Berdasarkan data survei terbaru LSI, kata Djayadi, pasangan Bobby Afif Nasution-Musa Rajekshah (Ijeck) meraih 55,1% dukungan responden, sedangkan Edy Rahmayadi-Prananda Surya Paloh meraih 23,9% dan Ahok-Mohammad Jafar Sukhairi meraih 8,0%.

"Jadi kalau Bobby Nasution dipasangkan ke Musa Rajekshah bisa meraih 55,1% suara. Cukup tinggi ya," tuturnya di Jakarta, Minggu (28/7/2024).

Sementara itu, kata Djayadi, jika Muhammad Bobby Afif Nasution dipasangkan dengan Charles Bonar Sirait hanya akan meraih 44,6% suara. Tidak terpaut jauh jika Edy Rahmayadi dipasangkan ke Musa Rajekshah (Ijeck) yaitu 34,4%.

"Kalau Bobby Nasution dipasangkan ke Charles Bonar Sirait, tentu akan menurun angkanya," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper