Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mekanisme Debat Pertama: KPU Beri Waktu 3 Menit Capres Sanggah-Menyanggah

KPU akan memberi waktu tiga menit untuk calon presiden (capres) saling sanggah-menyanggah dalam ajang debat perdana Pilpres 2024, Selasa (12/12/2023).
Ketua KPU Hasyim Asyari (tengah) beserta ketiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden menandatangani naskah Deklarasi Kampanye Pemilu Damai 2024 di kompleks Kantor KPU, Jakarta, Senin (27/11/2023). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.
Ketua KPU Hasyim Asyari (tengah) beserta ketiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden menandatangani naskah Deklarasi Kampanye Pemilu Damai 2024 di kompleks Kantor KPU, Jakarta, Senin (27/11/2023). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.

Bisnis.com, JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan memberi waktu tiga menit untuk calon presiden (capres) saling sanggah-menyanggah dalam ajang debat perdana Pilpres 2024 yang akan digelar pada Selasa (12/12/2023) malam.

Ketua KPU Hasyim Asy'ari menjelaskan akan ada sesi saling sanggah-menyanggah dalam debat perdana khusus capres besok. Mekanismenya, akan ada 6 segmen yang dipisah dengan jeda iklan dengan total durasi 150 menit.

Masing-masing segmen akan ada tiga pertanyaan yang ditanyakan ke capres.

"[Capres] menjawab pertanyaan yang diambil secara acak itu 120 detik, berarti 2 menit ya," ungkap Hasyim di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Senin (11/12/2023).

Setelah capres A menjawab pertanyaan, capres B dan C akan diberi kesempatan untuk menanggapi jawaban itu.

"Calon lain menanggapinya [masing-masing] 60 detik, berarti berapa 1 menit [total 2 menit sanggahan dari capres B dan C]," ujar Hasyim.

Kemudian, capres A akan diberi kesempatan terakhir untuk menjawab sanggahan capres B dan C. Total waktu sanggahan terakhir itu selama 60 detik atau 1 menit.

"Gitu terus berulang, seperti itu," jelas Hasyim.

Dengan penjelasan tersebut, jika dihitung waktu sanggah-menyanggahnya saja, maka waktu sanggah-menyanggah hanya berlangsung 3 menit.

Itungan dimulai yakni 1 menit ketika Capres B menyanggah, 1 menit capres C menyanggah dan 1 menit Capres A memberikan komentar terhadap sanggahan tersebut.

Sebagai informasi, tema debat perdana ini adalah pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Peserta debat yaitu capres nomor urut 1 Anies Baswedan, capres nomor urut 2 Prabowo Subianto, dan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper