Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

InsyaAllah Dosa Diampuni, Rasulullah Lakukan Amalan Ini di Akhir Ramadan

Berikut tiga ibadah dan amalan yang dilakukan Rasulullah pada malam-malam di akhir Ramadan untuk mendapat syafaat dari Allah SWT.
Umat Isalam membaca surah Yasin saat melaksanakan ibadah pada malam Nisfu Syaban 15 Syaban 1444 Hijriah di Masjid Agung Al Barkah, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (7/3/2023). Bagi umat Islam malam Nisfu Syaban merupakan momen istimewa menyambut datangnya bulan suci Ramadan dan dianjurkan untuk memperbanyak ibadah, berdoa memohon ampun, dan mengisi dengan berbagai amal. ANTARA FOTO/Suwandy
Umat Isalam membaca surah Yasin saat melaksanakan ibadah pada malam Nisfu Syaban 15 Syaban 1444 Hijriah di Masjid Agung Al Barkah, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (7/3/2023). Bagi umat Islam malam Nisfu Syaban merupakan momen istimewa menyambut datangnya bulan suci Ramadan dan dianjurkan untuk memperbanyak ibadah, berdoa memohon ampun, dan mengisi dengan berbagai amal. ANTARA FOTO/Suwandy

Bisnis.com, SOLO - Ramadan sudah memasuki hari ke-17 di minggu ketiga Ramadan. Mendekati akhir Ramadan, dipercaya waktu-waktu ini memiliki banyak hidayah di dalamnya.

Rasulullah SAW biasanya memperbanyak ibadahnya pada 10 hari terakhir Ramadan. Hal ini dilakukan untuk mendapat syafaat dan pengampunan Allah SWT, terlebih pada malam-malam terakhir Ramadan juga menjadi malam yang istimewa karena terdapat lailatul qadar.

Selain mengejar lailatul qadar dengan meningkatkan ibadah, umat muslim juga bisa melakukan amalan yang biasa dilakukan oleh Rasulullah SAW.

Melansir dari NU Online, Syekh Zainuddin al-Malibari dalam kitabnya, Fathul Mu’in, menjelaskan bahwa ada tiga amalan utama untuk mengisi hari-hari di fase sepertiga terakhir Ramadhan.

Berikut ibadah yang dilakukan Rasulullah pada malam-malam terakhir Ramadan

Banyak sedekah 

Rasulullah mulai memperbanyak sedekah, dengan cara mencukupi kebutuhan keluarga dan berbagi rezeki dengan sesama.

Banyak baca Al Quran 

Kemudian hal kedua yang dapat dilakukan untuk memperbanyak ibadah yakni membaca Al-Quran. Imam Syarofuddin An-Nawawi menjelaskan bahwa membaca Al-Qur'an di akhir malam lebih baik ketimbang awal malam.

Al-Quran paling baik dibaca pada siang hari adalah setelah shalat shubuh. Kemudian Syekh Sayid Abu Bakar Syatha dalam I’anatut Thalibin menambahkan bahwa membaca Al-Qur'an di malam hari lebih utama daripada siang hari karena lebih fokus.

Banyak iktikaf

Adapun hal terakhir yang dilakukan yakni memperbanyak iktikaf di sepuluh terakhir Ramadhan. Sebab, Rasulullah SAW melakukan hal tersebut sebagai bentuk meningkatkan ibadahnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper