Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengizinkan Anies Baswedan untuk memilih calon wakil presiden (cawapres) pasangannya untuk Pilpres 2024.
Surya Paloh resmi mendeklarasikan Anies menjadi capres usungan NasDem untuk Pilpres 2024 pada Senin (3/10/2022).
"Soal cawapres. Kalau, cawapres ya kasih prioritas sama Bung Anies," ungkap Surya kepada awak media di Ballroom NasDem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022).
Dia mengatakan, NasDem tak bisa memaksakan pasangan untuk Anies. Surya menjelaskan, Anies harus punya kecocokan pasangannya, sehingga lebih baik Gubernur DKI Jakarta tersebut memilih sendiri.
Menurut Surya, syarat utama pasangan capres-cawapres untuk Pilpres adalah kekompakannya.
"Bagaimana kita tiba-tiba mau pilih-pilih cawapres yang tidak cocok sama diri dia [Anies]. Kan cari penyakit. Kekompakan, harmoni itu syarat utama yang ndak bisa ditawar," ujarnya.
Baca Juga
Sementara itu, Anies mengaku sudah terlebih dahulu diberitahukan bahwa dirinya berhak menentukan pasangannya sendiri. Dia pun harus menghormati keputusan tersebut.
Meski begitu, dia mengaku belum memikirkan hal tersebut karena masih ingin fokus menyelesaikan jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.
"Nah kami saat ini masih fokus untuk Jakarta. Masih, karena tugas di Jakarta ini belum selesai. Sampai tugas selesai di Jakarta, baru mulai memikirkan mengenai pasca-Jakartanya," ucap Anies saat menjumpai awak media di NasDem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022).