Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar Perusahaan yang Ikut Rekrutmen Bersama BUMN 2022 

berikut daftar 56 perusahaan yang mengikuti Rekrutmen Bersama BUMN 2022. Ada 2.700 lowongan kerja!
Poster pengumuman Rekrutmen Bersama BUMN 2022/Instagram @kementerianBUMN
Poster pengumuman Rekrutmen Bersama BUMN 2022/Instagram @kementerianBUMN

Bisnis.com, JAKARTA - Kabar gembira! Kesempatan terbuka untuk berkarir di perusahaan pelat merah atau Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Ini daftar perusahaan yang mengikuti Rekrutmen Bersama BUMN 2022

Pendaftaran program Rekrutmen Bersama BUMN dimulai hari ini, Kamis (14/4/2022) hingga Senin (25/4/2022). Proses pendaftaran dilakukan secara online dan bebas biaya di situs rekrutmenbersama.fhcibumn.id. Ada 2.700 lowongan kerja yang tersedia di 56 perusahaan BUMN.

Warga Negara Indonesia (WNI) dengan latar belakang pendidikan D1 hingga S2 bisa mendaftar lowongan kerja ini. Namun, perlu diperhatikan bahwa usia maksimal untuk jenjang pendidikan DI/II/II adalah 27 tahun, S1/DIV 30 tahun, dan S2 35 tahun.

Adapun, pelamar berkesempatan untuk memilih maksimal 3 posisi di BUMN yang berbeda saat mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2022.

Simak daftar perusahaan BUMN yang membuka lowongan di Rekrutmen Bersama BUMN 2022

BUMN Jasa Keuangan, Asuransi, dan Dana Pensiun

  • PT Bank Mandiri Tbk atau Bank Mandiri
  • PT Bank Negara Indonesia Tbk atau Bank BNI
  • PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau Bank BRI
  • PT Bank Tabungan Negara Tbk atau Bank BTN
  • Perum Peruri
  • PT Taspen (Persero) Taspen
  • PT Bahana Artha Ventura
  • PT Reasuransi Indonesia Utama.

BUMN Jasa Infastruktur dan Manufaktur

  • PT Waskita Karya (Persero) Tbk
  • PT Brantas Abipraya (Persero)
  • PT Adhi Karya (Persero) Tbk
  • PT Wijaya Karya (Persero) Tbk atau Wika
  • PT Pembangunan Perumahan (Persero) atau PP
  • PT Semen Indonesia (Persero) Tbk atau SIG
  • PT Hutama Karya (Persero) Tbk
  • PT Jasa Marga (Persero) Tbk
  • Perum Perumnas
  • PT LEN Industri (Persero)
  • PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero).

BUMN Industri Migas, Mineral, dan Batubara

  • PT Pertamina (Persero)
  • PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN
  • PT Indonesia Asahan Aluminium atau Mind ID.

BUMN Industri Perkebunan, Kehutanan, Pangan, dan Pupuk

  • PT Perkebunan Nusantara III (Persero)
  • Perum Perhutani
  • Perum Bulog
  • PT Pupuk Indonesia (Persero)
  • PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) atau RNI.

BUMN Jasa Pariwisata, Pendukungnya, dan Industri Kesehatan

  • PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk atau Garuda Indonesia
  • PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau Injourney
  • PT Bio Farma (Persero).

BUMN Jasa Logistik

  • PT Pos Indonesia (Persero)
  • PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI
  • PT ASDP Indonesia Ferry (Persero)
  • PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni
  • PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo
  • Perum Damri
  • PT Industri Kereta Api (Persero) atau Inka
  • Perum Pengangkutan Penumpang Djakarta atau PPD.

BUMN Jasa Telekomunikasi dan Media

  • PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk
  • PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero) atau PPA
  • PT Yodya Karya (Persero)
  • Perum Jasa Tirta II
  • PT Amarta Karya (Persero) atau Amka
  • PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero) atau KIW
  • LKBN Antara
  • Perum Jasa Tirta
  • PT Surabaya Industrial Estate Rungkut atau SIER
  • PT Balai Pustaka (Persero)
  • PT Danareksa (Persero)
  • PT Djakarta Lloyd (Persero)
  • PT Bina Karya (Persero)
  • PT Indah Karya (Persero)
  • PT Virama Karya (Persero)
  • PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (Persero) atau JIEP Ecogreen
  • PT. Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero) atau INTI
  • PT. Kawasan Industri Medan (Persero).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper