Kabar24.com, JAKARTA - Satu lagi kerabat Mallarangeng ditahan KPK terkait kasus korupsi kompleks olahraga Hambalang.
Setelah menanti sekian lama, Andi Zulkarnain Mallarangeng alias Choel, adik Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Alfian Mallarangeng resmi ditahan KPK, Senin (6/2/2017).
Juru Bicara KPK Febri Diansyah mengatakan, Choel resmi ditahan untuk 20 hari pertama terhitung sejak 6 Februari sampai dengan 25 Februari 2017 di Rutan KPK Cab. Pomdam Jaya Guntur.
Choel mengatakan, kedatangannya ke Gedung KPK lengkap dengan berbagai perlengkapan sebabagai tanda dia telah siap ditahan.
"Saya kira Anda semua tahu bahwa kasus saya lima tahun lebih barangkali sejak 2011. Sudah 2017 sekarang ya. Sudah sekian lama, saya kira saya juga sudah menyampaikan berkali-kali. Saya ingin ini semua cepat berlalu. Dari tahun lalu saya bilang saya siap ditahan. Sudah bawa koper segala macam.
Meski dtahan, Choel mengatakan, bahwa keluarganya tidak memiliki kaitan dengan kasus Hambalang, lantaran dia meyakini kakaknya (Andi Mallarangeng) tidak pernah menjanjikan sesuatu sehingga tidak ada keterkaitan.