Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Marzuki Alie: DPR Baru Harus Paham Wawasan Kebangsaan

Ketua DPR RI Marzuki Alie berharap kepada anggota DPR RI periode 2014-2019 untuk dapat lebih memahami wawasan nusantara dan kebangsaan, sehingga ketika bertugas sebagai anggota parlemen menjadi satu kesatuan yang utuh.
Ketua DPR Marzuki Alie/Antara
Ketua DPR Marzuki Alie/Antara

Bisnis.com, JAKARTA — Ketua DPR RI Marzuki Alie berharap kepada anggota DPR RI periode 2014-2019 untuk dapat lebih memahami wawasan nusantara dan kebangsaan, sehingga ketika bertugas sebagai anggota parlemen menjadi satu kesatuan yang utuh.

Dengan demikian, tutur Marzuki, anggota parlemen tidak lagi terkotak-kotak dalam melihat problematikan di masyarakat, meskipun anggota parlemen berasal dari partai atau fraksi yang berbeda-beda.
“Jadi DPR ke depan akan lebih baik, dan lebih mengedepankan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan partai, golongan atau kelompok,” katanya usai menutup pembekalan dan pemantapan pemimpin Tingkat Nasional Anggota DPR RI gelombang kedua, Jumat (5/9).

Saat ini, anggota calon legislatif yang akan dilantik pada 1 Oktober 2014  telah mendapatkan pembekalan dan pemantapan dari Lemhanas sehingga ke depan akan lebih memiliki kesamaan visi dan misi dalam menjalankan fungsi dan tugas seorang legislatif.

Pembekalan ini menurut Marzuki sangat bermanfaat, baik bagi calon anggota DPR RI yang baru saja terpilih, maupun anggota DPR RI incumbent alias yang terpilih kembali. “Bagi anggota DPR yang baru dan belum memiliki pengalaman dalam memahami tugas dan fungsi DPR, terutama dalam menyusun sejumlah undang-undang yang termasuk dalam fungsi legislasi, pembekalan oleh Lemhanas ini tentu sangat berguna,” ujarnya seperti yang dilansir situs resmi DPR.

Adapun bagi anggota DPR incumbent yang notabene sudah berpengalaman dan sudah teruji wawasan kebangsaannya, pembekalan ini juga cukup bermanfaat untuk kembali menyamakan pemahaman dan persepsi atas tugas dan fungsi DPR mendatang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper