Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CAPRES 2014: Ketimbang Jokowi, PDI-P Utamakan Puan Maharani

BISNIS.COM, JAKARTA-Pengamat politik nasional menilai PDI Perjuangan tidak akan mengajukan Joko Widodo (Jokowi) sebagai bakal calon presiden pada Pemilu 2014 karena lebih condong memajukan calon dari klan Soekarno, Puan Maharani.

"Peluang Jokowi kecil karena Taufik Kiemas memiliki agenda untuk mengusung Puan Maharani," kata Pengamat politik dari Sugeng Saryadi Syndicate (SSS), Toto Sugiarto, Senin (3/6/2013).

Namun dia menilai peluang Jokowi untuk dimajukan PDI Perjuangan tergantung pada ketulusan orang-orang di sekitar Megawati seperti Taufik Kiemas untuk memajukan Jokowi sebagai bakal capres.

Toto memperkirakan Jokowi masih ingin tetap fokus dalam menjalankan tugasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta. Karena itu dia memprediksi Jokowi tidak akan ikut konvensi Demokrat karena tidak ada minat jadi bakal capres.

"Satu-satunya kemungkinan Jokowi mau 'nyapres' jika diperintahkan Megawati dan partainya," ujarnya.

 

Dia menilai Jokowi merupakan figur yang loyal terhadap partainya sehingga tidak mungkin maju menjadai bakal capres tanpa perintah partainya.

Tingkat Elektabilitas Capres 2014

Kandidat

Elektabilitas   (%)

Joko Widodo

28,6

Prabowo Subianto

15,6

Aburizal Bakrie

7

Megawati Soekarnoputri

5,4

Jusuf Kalla

3,7

Mahfud MD

2,4

Hatta Rajasa

2,2

Sumber: CSIS

Sebelumnya Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua mempersilahkan kepada Jokowi untuk ikut konvensi yang akan dilakukan partainya untuk mencari bakal capres. Namun Max menegaskan bakal capres yang akan diusung partainya tidak hanya mengandalkan elektabilitas saja tetapi juga kredibilitas yang diutamakan.

Dalam hasil survei beberapa lembaga, nama Jokowi memiliki elektabilitas dan popularitas yang tinggi. Berdasarkan survei Centre for Strategic and International Studies (CSIS) tingkat elektabilitas capres Jokowi adalah 28,6%.

Tokoh lain yang disebut yakni Prabowo Subianto sebanyak 15,6%, Aburizal Bakrie 7%, Megawati Soekarnoputri 5,4%, Jusuf Kalla 3,7%, Mahfud MD 2,4%, Hatta Rajasa 2,2% dan 28% responden belum memiliki pilihan.

Tingkat Popularitas Capres 2014

Kandidat

Popularitas (%)

Joko Widodo

85,9

Ani Yudhoyono

78,5

Sri Sultan Hamengku Buwono X

59,5

Dahlan Iskan

42,6

Mahfud MD

39,6

Pramono Edhie Wibowo

20,2

Djoko Suyanto

15,2

Gita Wirjawan

8,4

Sumber: CSIS

Dari segi popularitas, Jokowi paling populer di antara pejabat publik atau pejabat negara lainnya. Popularitas politikus PDI Perjuangan itu sebesar 85,9%, mengalahkan Ibu Negara Ny Ani Yudhoyono di angka 78,5%.

Pejabat lainnya, yakni Sri Sultan Hamengku Buwono X 59,5%, Dahlan Iskan 42,6%, Mahfud MD 39,6%, Pramono Edhie Wibowo 20,2%, Djoko Suyanto 15,2% dan Gita Wirjawan 8,4%.

Survei tersebut dilakukan secara tatap muka dengan jumlah responden 1.635 orang yang berada di 31 provinsi pada 9-16 April 2013. Warga Papua dan Papua Barat tidak dilakukan survei lantaran situasi yang tidak kondusif. Di dalam survei tersebut tingkat kesalahan (margin of error) sebesar 2,42%.(antara/yus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yusran Yunus
Editor : Yusran Yunus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper