Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pasukan Hezbullah Serang Israel, 30 Roket Telah Diluncurkan

Pasukan Hezbullah Iran meluncurkan serangan terhadap Israel pada Minggu, 11 Agustus 2024.
Asap memenuhi udara akibat kebakaran hebat yang dipicu oleh roket yang diluncurkan dari Lebanon oleh kelompok militan Hizbullah membakar lokasi yang disebut sebagai Kiryat Shmona, Israel, dekat perbatasan dengan Lebanon, Senin (3/6/2024)/Reuters
Asap memenuhi udara akibat kebakaran hebat yang dipicu oleh roket yang diluncurkan dari Lebanon oleh kelompok militan Hizbullah membakar lokasi yang disebut sebagai Kiryat Shmona, Israel, dekat perbatasan dengan Lebanon, Senin (3/6/2024)/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Pasukan Hizbullah dilaporkan telah melakukan serangan ke Israel Utara pada Minggu (11/8) malam.

Mengutip CNN, Hizbullah mengatakan tembakan roket ke arah Israel diluncurkan sebagai bentuk serangan balasan untuk mendukung Palestina dan Gaza. Serangan ini juga dilakukan setelah Kantor Berita Nasional Lebanon mengatakan Israel menyerang kota Ma’aroub, di Lebanon Selatan, yang melukai 12 orang termasuk 6 anak-anak.

Sekitar 30 roket diluncurkan dari Lebanon, kata Pasukan Pertahanan Israel (IDF), seraya menambahkan bahwa beberapa roket jatuh di area terbuka dan tidak ada korban luka yang dilaporkan.

Serangan ini sebelumnya juga telah diantisipasi oleh Israel, sejak kematian petinggi Hamas Ismail Haniyeh.

Israel pun sempat memprediksi bahwa serangan dari Iran akan terjadi dalam waktu dekat.

“IDF dan lembaga keamanan memantau musuh-musuh kami dan perkembangan di Timur Tengah, dengan penekanan pada Iran dan Hizbullah, dan terus-menerus menilai situasinya,” kata juru bicara IDF Laksamana Muda Daniel Hagari.

Pasukan IDF saat ini telah dikerahkan dan dipersiapkan dengan kesiapan tinggi untuk menerima serangan Iran.

Adapun menukil dari France24, gerakan Hizbullah Lebanon mengatakan serangan udara Israel pada hari Minggu menewaskan dua pejuang dari kelompok yang didukung Iran.

Kementerian Kesehatan kemudian melaporkan kematian lainnya akibat serangan beberapa hari yang lalu.

Hizbullah langsung merespons dan mengatakan pihaknya meluncurkan salvo roket "sebagai balasan" terhadap tembakan Israel.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper