Bisnis.com, JAKARTA — PDI Perjuangan (PDIP) bakal mengumumkan semua nama calon kepala daerah secara bertahap mulai pertengahan Agustus 2024.
Juru Bicara PDIP Chico Hakim mengatakan pihaknya masih menunggu dan melihat perkembangan situasi perpolitikan nasional sehingga belum menentukan nama calon kepala daerah yang bakal diusung di Pilkada Serentak 2024 nanti.
Kendati demikian, Chico memastikan PDIP bakal mengumumkan nama jagoannya secara bertahap mulai pertengahan bulan ini.
"Paling lambat bulan Agustus 2024, kira-kira pertengahan bulan," tuturnya kepada Bisnis di Jakarta, Sabtu (3/8/2024).
Komisi Pemilihan Umum (KPU) sendiri telah menyusun jadwal Pilkada Serentak 2024 yang rencananya digelar di tanggal 27 November 2024.
Pendaftaran pasangan calon kepala daerah bakal dilakukan pada 27–29 Agustus 2024. Kemudian berkas pendaftaran para paslon bakal diteliti pada 27 Agustus–21 September 2024.
Baca Juga
Selanjutnya, 22 September 2024 dilakukan penetapan pasangan calon, lalu pada 25 September–23 November bakal dilakukan kampanye secara terbuka.
Sementara itu, pemungutan suara bakal dilakukan pada 27 November 2024, lalu pada hari yang sama langsung dilakukan perhitungan suara hingga 16 Desember 2024.