ADNAN AL-GHOUL
Pelaku bom utama Hamas, Adnan Al-Ghoul tewas dalam serangan udara Israel di Kota Gaza pada 21 Oktober 2004. Ghoul adalah orang nomor 2 di sayap militer Hamas dan dikenal sebagai "Bapak roket Qassam", rudal darurat yang sering ditembakkan ke kota-kota Israel.
NIZAR RAYYAN
Nizar Rayyan merupakan ulama yang secara luas dianggap sebagai salah satu pemimpin politik garis keras Hamas . Dia telah menyerukan agar bom bunuh diri kembali dilakukan di Israel.
Dua dari empat istrinya dan tujuh anaknya juga tewas dalam pengeboman di kamp pengungsi Jabalya pada 1 Januari 2009. Beberapa hari kemudian, serangan udara Israel menewaskan menteri dalam negeri Hamas, Saeed Seyyam, di Jalur Gaza pada 15 Januari. Seyyam bertanggung jawab atas 13.000 polisi dan petugas keamanan Hamas.
SALEH AL-AROURI
Serangan pesawat nirawak Israel di pinggiran selatan Dahiyeh, Beirut, menewaskan Wakil Kepala Hamas, Saleh al-Arouri pada 2 Januari 2024. Arouri juga merupakan pendiri sayap militer Hamas, Brigade Qassam.
ISMAIL HANIYEH
Haniyeh dibunuh pada Rabu dini hari di Iran. Garda Revolusi Iran mengonfirmasi kematian Haniyeh.
Pembunuhan itu terjadi beberapa jam setelah Haniyeh menghadiri upacara pelantikan presiden baru negara itu. Garda Revolusi Iran mengatakan pihaknya sedang melakukan penyelidikan.
Baca Juga
Media Iran melaporkan bahwa ia tinggal di "sebuah kediaman khusus untuk veteran perang di Teheran utara". NourNews Iran mengatakan kediaman Haniyeh terkena proyektil udara.