Bisnis.com, KOLAKA – Pihak Istana memastikan bahwa telah melakukan komunikasi dengan oknum yang mengadang Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat kunjungan ke Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit Konawe.
Plt Deputi Protokol dan Pers Media Yusuf Permana mengamini bahwa ada masyarakat yang ingin mendekat dari belakang Presiden disaat sedang memberikan keterangan pers resmi kepada Media di depan Lobby RSUD Konawe Kabupaten Konawe.
“Tim Pengamanan juga telah berkomunikasi dengan baik kepada yang bersangkutan untuk bertanya kira-kira ada masalah apa yang ingin disampaikan kepada Bapak Presiden RI,” ujarnya kepada wartawan melalui pesan teks, Selasa (14/5/2024).
Lebih lanjut, dia menyebut bahwa oknum tersebut hanya ingin menyampaikan masalah Kepegawaiannya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Konawe.
Namun, alasan awal Paspampres dengan cepat mencegah orang tersebut lebih mengarah dengan tujuan agar tidak menggangu Presiden yang sedang memberikan keterangan pers
“Kami berkomunikasi dengan Pemkab Konawe dan Pemprov Sulawesi Tenggara untuk mengetahui permasalahan yang sebenarnya terjadi Alhamdulillah, Kunjungan Kerja Presiden RI dapat berjalan dengan baik dan lancar,” pungkas Yusuf.
Baca Juga
Sebelumnya, terdapat momen mengejutkan saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan ke Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit Konawe di Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara pada Selasa (14/5/2024).
Dalam kunjungannya, usai Presiden Ke-7 RI itu mengecek infrastruktur dan layanan kesehatan yang disediakan oleh rumah sakit tersebut dan memberikan konferensi pers terdapat pria berbatik coklat yang lari ke arah Jokowi.
Menurut pantauan Bisnis di lokasi, orang nomor satu di Indonesia itu henda memberikan pernyataan kepada wartawan. Namun, saat menyampaikan kalimat ‘kembali saya meninjau rumah sakit,’. Oknum tersebut langsung berlari ke arah Presiden dan segera ditangani oleh Paspampres.
"Gaji saya Pak ditahan Pak oleh negara, sudah 6 tahun Pak!" kata pria berbatik coklat tersebut.
Pria itu terus berteriak meskipun paspampres dan pihak terkait langsung mengamankan pria tersebut. Bahkan, Jokowi terlihat tak bergeming dalam waktu singkat dan melanjutkan memberikan statement.
Sekadar informasi, Jokowi melakukan kunjungan ke Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit Konawe di Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara pada Selasa (14/5/2024).