Bisnis.com, JAKARTA-Calon Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan keluarganya sangat dekat dengan keluarga Habib Ali bin Abdurrahman Alhabsyi alias Habib Ali Kwitang.
Prabowo menceritakan bahwa semasa kecil dirinya sering diajak oleh kedua orang tua kandungnya untuk bersilaturahmi dengan keluarga Habib Ali Kwitang, maka dari itu secara emosional Prabowo merasa sangat dekat dengan keluarga Habib Ali Kwitang.
"Orang tua saya dulu dengan Habib Ali bin Abdurrahman itu bersahabat dan saya juga sering main dulu ke sini," tutur Prabowo di Jakarta, Jumat (16/2/2024).
Baca Juga
Prabowo mengemukakan keluarga Habib Ali Kwitang juga sempat hadir di acara pidato kemenangan Prabowo-Gibran yang digelar di Istora Senayan kemarin.
Menurut Prabowo, dirinya dan Gibran sudah didoakan oleh keluarga Habib Ali Kwitang kemarin dan kini Prabowo melakukan sowan dan ziarah ke makam Habib Ali Kwitang yang sudah dianggap seperti keluarganya sendiri.
"Sekarang saya datang untuk sowan dan mengucapkan terima kasih dan minta doa lagi agar pekerjaan kita ke depan semakin baik untuk rakyat," katanya.