Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KRI Radjiman Tiba di Mesir, Bantuan dari Indonesia Diangkut dari El Arish ke Gaza Lewat Rafah

BSMM mengangkut barang bantuan untuk Gaza menggunakan 30 truk dari El Arish menuju Gaza, Palestina.
Helikopter Apache terbang dekat Jalur Gaza terlihat dari Israel selatan, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Palestina Hamas, 20 November 2023. REUTERS/Alexander Ermochenko
Helikopter Apache terbang dekat Jalur Gaza terlihat dari Israel selatan, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Palestina Hamas, 20 November 2023. REUTERS/Alexander Ermochenko

Bisnis.com, JAKARTA - KRI Radjiman Wedyodiningrat (RJW-992) yang membawa bantuan kemanusiaan dari Indonesia untuk warga Gaza, Palestina, telah tiba di Pelabuhan El Arish, Mesir, pada Selasa (13/2/2024) pukul 08.00 pagi waktu Kairo.

Berdasarkan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI, KBRI Kairo turut menyambut kedatangan KRl Radjiman Wedyodiningrat (RJW-992) di Pelabuhan El Arish, Mesir tersebut.

KRI Radjiman Wedyodiningrat (RJW-992) yang dipimpin oleh Komandan Kolonel Pelaut Bayu Dwi Wicaksono, membawa barang bantuan untuk Gaza Palestina sebanyak 242,6 ton atau senilai lebih dari US$ 1,5 juta setara Rp23 miliar.

Adapun bantuan kemanusiaan dari Indonesia tersebut telah diserahterimakan oleh Komandan Satgas Port Visit 2024 TNI AL, Laksamana Pertama TNI Sumarji Bimoaji kepada Field Officer Bulan Sabit Merah Mesir (BSMM) Ahmad Ali Al Buhaeri Pelabuhan di El Arish.

Selanjutnya, BSMM mengangkut barang bantuan untuk Gaza menggunakan 30 truk dari El Arish menuju Gaza, Palestina.

Kemudian, saat ini barang bantuan kemanusiaan untuk Gaza tersebut sedang dalam proses debarkasi (bongkar muat) di Dermaga El-Arish.

Selanjutnya bantuan tersebut akan dibawa masuk ke Gaza melalui perbatasan Rafah dan disalurkan kepada para korban dari perang, dan warga Gaza.

Seperti diketahui, TNI AL telah mengumpulkan sebelumnya bantuan kemanusiaan dari masyarakat Indonesia untuk masyarakat sipil di Gaza, sejak awal November 2023 lalu.

Pemberian bantuan tersebut terpusat di Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Jakarta dan Komando Armada II (Koarmada II) Surabaya.

KRI RJW-992 yang merupakan kapal bantu rumah sakit milik TNI AL, mengangkut 214 personel yang berlayar dari Jakarta dari Dermaga Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta, pada 18 Januari 2024 ke Mesir.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Erta Darwati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper