Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Debat Capres: Anies Raih Sentimen Positif, Bagaimana Prabowo dan Ganjar?

Survei tersebut dirilis Drone Emprit terkait respons publik atas performa capres dalam debat ketiga di Istora Senayan, pada Minggu (7/1/2024) malam.
Capres nomor urut satu Anies Baswedan (kanan), capres nomor urut dua Prabowo Subianto (kiri), dan capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo beradu gagasan dalam debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). Debat kali ini bertemakan pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Capres nomor urut satu Anies Baswedan (kanan), capres nomor urut dua Prabowo Subianto (kiri), dan capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo beradu gagasan dalam debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). Debat kali ini bertemakan pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Bisnis.com, JAKARTA – Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto mendapat sentimen negatif paling tinggi dalam debat ketiga, pada Minggu (7/1/2024) malam. 

Hal itu terungkap dalam hasil analisis Drone Emprit dalam rilis terbaru terkait respons publik, terutama di media sosial, atas performa capres dalam debat ketiga Pilpres 2024. 

Survei yang dirilis tersebut menyatakan Prabowo Subianto mendapatkan sentimen negatif terbanyak yakni 54,09% dengan jumlah numerik 22,008.

Meski begitu, dia juga mendapatkan sentimen positif 39,93% dengan numerik 16,247, dan netral sebanyak 5,98% dengan numerik 2,435.

Sementara itu, capres nomor urut 1 Anies Baswedan mendapatkan sentimen positif paling tinggi dengan 75,98% dengan jumlah numerik 46,272.

Meski begitu, Anies tetap mendapatkan sentimen negatif dengan 14,30% dengan jumlah numerik 8,710. Lalu, netral 9,72% dengan numerik 5,918.

Lain hal dengan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo mendapatkan sentimen negatif sebanyak 10,89% dengan jumlah numerik 4,669.

Meski begitu, Ganjar tetap mendapatkan sentimen positif 72,12% dengan jumlah numerik 30,913, dan netral 16,99%, jumlah numerik 7,283.

Adapun jika semua dijumlahkan, Anies mendapatkan jumlah numerik tertinggi dengan 60,900, disusul Ganjar dengan 42,865, dan Prabowo sebesar 40,690.

Seperti diketahui, debat capres ketiga telah dilaksanakan di Istora Senayan, pada Minggu (7/1/2024) sekitar pukul 19.00 WIB. 

Debat capres ketiga tersebut mengusung tema Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional dan Geopolitik.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Erta Darwati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper