Bisnis.com, JAKARTA - Sistem pertahanan udara Rusia menghancurkan drone yang diluncurkan Ukraina di wilayah Belgorod dan Oryol pada Senin(18/9/2023) malam, kata kementerian pertahanan Rusia, dan pejabat setempat mengatakan tidak ada kerusakan atau korban jiwa.
Kementerian tersebut, dalam unggahan di platform pesan Telegram, mengatakan bahwa dua drone dihancurkan di wilayah Oryol di Barat Daya Rusia dan satu di wilayah Belgorod, yang berbatasan dengan Ukraina.
Gubernur kedua wilayah mengatakan tidak ada kerusakan atau korban jiwa. Reuters tidak dapat memverifikasi laporan tersebut secara independen. Belum ada komentar langsung dari Ukraina.
Baca Juga
Dalam beberapa bulan terakhir, serangan drone dan rudal ke wilayah Rusia dan wilayah yang dikuasai Rusia telah meningkat secara signifikan. Moskow menyalahkan Kyiv atas serangan tersebut.
Ukraina jarang berkomentar mengenai serangan tersebut, namun mereka mengatakan bahwa menghancurkan infrastruktur militer Rusia jauh dari garis depan akan melemahkan upaya perang Moskow dan membantu serangan balasan Kyiv yang sedang berlangsung untuk merebut kembali wilayah yang diduduki Rusia.