Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI La Nyalla Mattalitti mengapresiasi upaya pemerintah pusat mendorong percepatan pemerataan pembangunan untuk wilayah luar Jawa.
Dalam pidatonya di agenda Sidang Bersama DPR dan DPD RI bersama dengan MPR RI, La Nyalla menjelaskan bahwa upaya pembangunan tersebut efektif menekan kesenjangan pembangunan antara Jawa dan luar Jawa.
"Kami juga melihat dan merasakan langsung, pembangunan yang telah diupayakan secara cepat oleh pemerintah pusat, khususnya pembangunan infrastruktur, untuk menjawab kesenjangan pembangunan antara Jawa dan Luar Jawa," ujarnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).
Namun demikian, sambung La Nyalla, pemerataan pembangunan tersebut rupanya belum berdampak secara penuh dalam menekan sejumlah persoalan yang dikeluhkan oleh masyarakat.
Dia juga menjelaskan, pembangunan infrastruktur yang ada idnilai belum mampu mengentaskaskan permasalahan kemiskinan struktural di masyarakat.
Di samping itu, Nyalla juga mengungkapkan bahwa persoalan lainnya yang kerap dikeluhkan masyarakat yakni mengenai rasa ketidakadilan yang sulit dientaskan oleh pemerintah daerah.
Baca Juga
"Sekali lagi, program yang bersifat karitatif dan kuratif tersebut, hanya mengobati gejala dari suatu penyakit yang sesungguhnya," tambahnya.
Karena persoalan yang sesungguhnya, La Nyalla menilai, saat ini bangsa Idonesia kehilangan saluran dan sarana untuk membangun cita-cita bersama kita sebagai sebuah bangsa.
"Tekad bersama memang hanya bisa dirajut melalui saluran dan sarana yang memberikan ruang kedaulatan kepada rakyat, sebagai pemilik negara ini. Dalam sebuah ikatan yang mampu menyatukan. Mampu memberikan rasa keadilan. Dan mampu menjawab tantangan masa depan melalui jati diri bangsa ini," pungkasnya.