Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jemaah Haji Dapat Air Zamzam 10 Liter! Ini Lokasi Pembagiannya

Menaq Yaqut memastikan jemaah haji Indonesia kebagian 10 liter air Zamzam pada tahun ini.
Ilustrasi jemaah haji/Pexels
Ilustrasi jemaah haji/Pexels

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memastikan jemaah haji Indonesia akan mendapatkan jatah air Zamzam hingga 10 liter.

Yaqut menyampaikan kabar gembira tersebut saat melepas 369 jemaah kelompok terbang (kloter) 1 Embarkasi Batam (BTH 01). Jemaah ini merupakan kloter perdana yang akan kembali ke Tanah Air.

Dia menambahkan sebelumnya jatah air Zamzam yang diperoleh jemaah haji hanya 5 liter. Para jemaah, di Syisyah-Makkah sontak mengucapkan alhamdulillah.

"Tahun ini kita putuskan menambahkan 5 liter Zamzam untuk jemaah haji dan petugas," katanya dalam siaran pers, Selasa (4/7/2023).

Yaqut menuturkan jatah 10 liter air Zamzam akan dibagikan di asrama haji debarkasi. Kebijakan menambah 5 liter air Zamzam ini sebagai bentuk kecintaan atau tali asih kepada jemaah.

Dia juga meminta emaah tidak memasukkan air Zamzam ke dalam koper karena itu dilarang dalam aturan penerbangan. Koper jemaah yang membawa air Zamzam akan dibongkar.

Menurutnya, membawa air Zamzam yang lebih banyak menjadi harapan seluruh jemaah haji Indonesia.

"Mudah-mudahan air Zamzam yang diberikan membawa berkah buat bapak ibu semuanya," katanya.

Fase pemulangan jemaah haji Indonesia yang diberangkatkan pada gelombang pertama, dimulai hari ini. Ada delapan kloter yang akan diberangkatkan dari Makkah menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah hingga tengah malam nanti.

Pemulangan jemaah haji gelombang pertama melalui Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah akan berlangsung dari 4 – 18 Juli 2023.

Sementara itu, jemaah haji yang berangkat pada gelombang kedua, akan menuju Madinah terlebih dahulu mulai 10 Juli 2023. Mereka akan berada di Madinah sekitar delapan atau sembilan hari.

Proses pemulangan mereka dari Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz Madinah akan berlangsung dari 19 Juli – 2 Agustus 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper