Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Sumatra Barat!

Gempa bermagnitudo 5,6 skala richter mengguncang Pesisir Selatan, Sumatra Barat, Kamis (2/3/2023) pukul 06.00 WIB.
Titik gempa Sumatra Barat./BMKG
Titik gempa Sumatra Barat./BMKG

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bermagnitudo 5,6 skala richter mengguncang Pesisir Selatan, Sumatra Barat, Kamis (2/3/2023) pukul 06.00 WIB.

Posisi gempa berada di darat dengan kedalaman 82 Km dan di titik 1.65 LS - 100.71 BT atau 36 km tenggara Pesisir Selatan.

BMKG meminta masyarakat untuk mewaspadai potensi gempa susulan. "Hati-hati gempa susulan yang mungkin terjadi," demikian dikutip dari laman resmi BMKG, Kamis (2/3/2023).

Adapun guncangan gempa terasa di sejumlah wilayah. Wilayah yang terdampak guncangan gempa antara lain Padang dan Padang Panjang.

Sampai berita ini diterbitkan, belum ada info lebih jauh dari pihak BMKG mengenai kerusakan atau kemungkinan adanya korban dalam bencana gempa tersebut.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Edi Suwiknyo
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper