Bisnis.com, SOLO - Kaesang Pangarep disebut ingin jajaki dunia politik seperti ayah dan kakaknya.
Meskipun belum ada keterangan resmi, namun keinginan Kaesang ini disampaikan langsung oleh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.
”Yang kami bicarakan di meja makan itu Kaesang. Saya juga kaget, dia menyampaikan ke kami ada ketertarikan di politik," kata Gibran pada Selasa (24/1/2023).
Gibran pun membocorkan bahwa Kaesang mengincar jabatan eksekutif, yang kemungkinan bisa sebagai bupati atau wali kota.
"Eksekutif. Itu, udah tak bocorkan," kata Gibran di depan wartawan, Rabu.
Sebagai permulaan, Kaesang akan mengikuti jejak sang ayah untuk memulai dari bawah.
Baca Juga
"Ya tetap dari level bawah. Mosok langsung presiden?" lanjut Gibran.
Ditanya lebih lanjut, Gibran meminta agar pertanyaan seputar politik ditanyakan langsung ke adiknya agar lebih jelas. Namun ia sempat menyinggung kemungkinan Kaesang bisa berbeda partai politik dengannya.
"Tanya Kaesang saja ya? Itu teman-teman media di Jakarta kon nggoleki Kaesang neng (suruh cari Kaesang di) Kuningan, neng Rasuna Said. Beda partai boleh, sama juga boleh, independen boleh. (Untuk rekomendasi partai) semua bagus. Tergantung dekke mengko milih kota opo," katanya.
Sebelumnya, Ketua DPC PDIP Solo, F.X. Hadi Rudyatmo juga sempat menyinggung soal politisi baru yang akan maju di Pilkada Solo 2024.
Menurutnya, PDIP Solo punya banyak kader yang siap diusung sebagai Cawali-Cawawali Solo di Pilkada 2024. Terlebih saat nanti Gibran maju sebagai calon Gubernur.
Namun, kader-kader itu diakui dia masih perlu diasah atau dipersiapkan untuk mengisi jabatan eksekutif di Solo.
“Oh banyak kader di Solo. Sudah mulai disiapkan. Tapi kan masih harus dielus-elus sik,” kata dia di Taman Sunan Jogo Kali (TSJK) Solo dikutip dari Solopos.