Bisnis.com, JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan pujiannya kepada Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin dalam acara zikir dan doa kebangsaan 77 tahun Indonesia merdeka, di halaman Depan Istana Merdeka, Senin (1/8/2022).
"Kita patut bersyukur pada malam hari ini kita bisa memperingati bulan kemerdekaan memperingati 77 tahun Indonesia merdeka," kata Jokowi dalam sambutannya dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Senin (1/8/2022).
Jokowi merasa Wapres Ma’ruf Amin dapat dengan jelas menyampaikan tausiyah. Hal ini disampaikannya saat ingin menjelaskan mengenai nikmat kemerdekaan, Jokowi merasa tak perlu lagi dijelaskan. Sebab, Ma'ruf Amin telah menjelaskan secara detail.
Selain itu, Kepala Negara juga mengaku beruntung bahwa wakilnya merupakan seorang ulama.
"Tadi saya rasa sudah banyak disampaikan oleh Pak Wapres [Ma'ruf Amin] mengenai nikmatnya kemerdekaan. Ini enaknya kalau wakil presidennya Pak Kiai. Makasih Pak Kiai tausiyah jelas, jadi saya jadi tidak usah mengulang lagi," kata Jokowi diikuti gelak tawa dan tepuk tangan peserta.
Jokowi berharap melalui Zikir dan Doa Bersama upaya yang telah dilakukan pemerintah dalam rangka pemulihan ekonomi dan sebagai tuan rumah G20 berjalan dengan lancar dan mendapat rida Allah SWT.
Acara Zikir dan Doa Kebangsaan di Istana Negara ini dihadiri oleh 100 tokoh yang terdiri dari para kiai, habaib, pejabat negara, tokoh berbagai ormas, dan tokoh lintas agama. Hadir juga 500 jamaah dan santri dari berbagai pondok pesantren di Indonesia.