Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Direktur hingga Admin Medsos Holywings jadi Tersangka Kasus Promo Miras untuk Muhammad dan Maria,

Sebanyak 6 orang karyawan Holywings, mulai dari direksi hingga admin medsos ditetapkan sebagai tersangka kasus promo miras bagi orang bernama Muhammad dan Maria.
Direktur hingga admin medsos Holywings jadi tersangka kasus promo miras untuk Muhammad dan Maria, /Twitter
Direktur hingga admin medsos Holywings jadi tersangka kasus promo miras untuk Muhammad dan Maria, /Twitter

Bisnis.com, JAKARTA — Direktur hingga admin media sosial (medsos) Holywings ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus promo minuman keras atau miras bagi orang yang bernama Muhammad dan Maria. Polres Jakarta Selatan menetapkan 6 orang tersangka dengan pasar berlapis, satu di antaranya penistaan agama

Jabatan tertinggi yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus promo miras Holywings adalah direktur. Pria 27 tahun berinisial EJD yang menjabat sebagai direktur kreatif Holywings dianggap bertanggung jawab atas kegaduhan promo tersebut. 

"Jadi ini jabatan tertinggi, beliau sebagai direksi, direktur HW," kata Budhi saat konferensi pers di kantornya, Jakarta, mengutip Tempo, Sabtu (25/6/2022).

Kedua, adalah Kepala Tim Promosi Holywings berinisial NDP, perempuan, 36 tahun. Dia bertugas mendesain program dan meneruskan ke tim kreatif. Ketiga, adalah desain grafis Holywings berinisial DAD, laki-laki, 27 tahun yang berperan sebagai pembuat desain virtual.   

Keempat, admin tim promo Holywings, berinsial EA, perempuan, 22 tahun, yang bertugas mengunggah atau upload konten ke media sosial. Kelima sosial media officer Holywings, berinisal AAB, perempuan, 25 tahun, yang bertugas mengunggah ke sosial media terkait Holywings. 

"Keenam saudari AAM, 25 tahun, sebagai admin tim promo yang bertugas memberikan request kepada tim kreatif dan memastikan event-event yang ada di HW," ucap Budhi.  

Budhi menjelaskan, dari hasil pemeriksaan yang telah dilakukan oleh tim penyidik Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan terungkap motif dari para tersangka membuat promo itu untuk menarik pengunjung datang ke cabang HW, khususnya yang memiliki persentase penjualan di bawah 60 persen dari target.   

"Ada beberapa pasal yang kami sangkakan, pertama adalah pasal 14 ayat 1 dan ayat 2 Undang-undang Bomor 1 Tahun 1946 dan juga pasal 156 atau pasal 156a KUHP, kemudian pasal 28 ayat 2 Undang-undang nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE," ujar Budhi.  

Adapun motif promo miras Holywings terungkap setelah kepolisian melakukan patroli siber dan menemukan akun media sosial resmi milik Holywings Indonesia merilis promo itu. Hal ini dikerjakan oleh tim kantor pusat Holywings yang berada di BSD, Tangerang Selatan.   

"Dari situ kami membuat Laporan Polisi Model A karena saat itu belum ada yang melaporkan kepada kami, tapi kami sudah inisatif untuk menjemput bola sebelum kasus ini ramai. Kami langsung bergerak ke daerah BSD," ujar Budhi.  

Dari situ kemudian tim penyidik menemukan dan mendapatkan bahwa ada beberapa karyawan di Kantor Pusat HW yang membuat dan mengunggah konten promo ini dan menyebarluaskannya di media sosial. Oleh karena itu, tim penyidik langsung memeriksa orang-orang yang dianggap berkaitan dengan pembuatan promo miras Holywings.  

"Atas perbuatan tersebut kami kemudian melakukan pemeriksaan pengambilan keterangan secara intensif kepada beberapa orang saksi, baik karyawan maupun direksi yang ada di HW tersebut,"ujar dia.  


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khadafi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper