Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pesan Wapres Kepada Mahasiswa: Manfaatkan Fasilitas di PUSIBA Sebaik Mungkin

Wapres berpesan kepada mahasiswa agar memanfaatkan kegiatan belajar di Pusat Bahasa Gedung PUSIBA untuk kemampuan bahasa Arab hingga kegiatan sosial dan keagamaan lainnya.
Wapres Maruf Amin di Gedung Pusiba, Bekasi, Rabu (22/6/2022) / Setwapres
Wapres Maruf Amin di Gedung Pusiba, Bekasi, Rabu (22/6/2022) / Setwapres

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) RI Ma'ruf Amin berpesan kepada para calon pelajar dan mahasiswa agar memanfaatkan kegiatan belajar di Pusat Bahasa Gedung Pusat Studi Islam dan Bahasa Arab (PUSIBA) dengan sebaik mungkin.

Hal ini disampaikannya saat meresmikan Gedung Pusat Studi Islam dan Bahasa Arab (PUSIBA), di Bekasi, Jawa Barat, Rabu, yang diinisiasi Organisasi Internasional Alumni Al-Azhar (OIAA) Cabang Indonesia.

"Selain mengasah kemampuan bahasa Arab, saya berpesan agar wawasan keislaman dan keindonesiaan para calon mahasiswa juga mendapat perhatian. Kelak merekalah duta-duta Al-Azhar di Indonesia yang akan menyebarluaskan pemahaman Islam yang moderat sesuai manhaj Al-Azhar," ujarnya di Youtube OIAAI Channel, Rabu (22/6/2022).

Tidak hanya itu, Wapres berharap agar gedung dapat digunakan sebagai pusat aktivitas sosial, dakwah, dan pendidikan keagamaan Al-Azhar di Indonesia.

"Saya menyambut baik kehadiran Pusat Bahasa Arab Al-Azhar Cabang Indonesia. Satu-satunya cabang Pusat Bahasa Al-Azhar di luar Mesir, sekaligus disupervisi langsung oleh Al-Azhar," katanya.

Wapres meyakini pembangunan gedung di atas tanah peninggalan pejuang dan Pahlawan Nasional K.H. Noer Aly di Bekasi akan membuat risalah Al-Azhar kian bersinar di Indonesia.

Ma’ruf juga meminta berbagai kerja sama strategis yang terjalin agar terus dikembangkan, karena studi bahasa tidak hanya untuk menyiapkan kemampuan bahasa calon mahasiswa, namun juga menyiapkan masa depan Indonesia.

"Akhir kata, dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahim, Gedung Pusat Studi Islam dan Bahasa Arab, saya resmikan. Semoga Allah SWT memberikan inayah-Nya dan meridai segala upaya yang kita lakukan," ujar Ma’ruf.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper