Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Profil KH Miftachul Akhyar, Rais Aam PBNU 2021-2026

KH Miftachul Akhyar telah malang melintang dan menjabat beberapa posisi strategis di organisasi Nahdlatul Ulama.
Dirut Pertamedika IHC Dany Amrul Ichdan (dari kiri), KH. Miftachul Akhyar, dan VP Corporate Secretary Pertamedika IHC Masyaul Ato berbincang dengan warga Kampung Kerang Ijo yang mendapat pemeriksaan dan pengobatan gratis dalam acara Bakti Sosial Indonesia Health Care Corporation (IHC), di Muara Angke, Jakarta, Senin (1/4/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan
Dirut Pertamedika IHC Dany Amrul Ichdan (dari kiri), KH. Miftachul Akhyar, dan VP Corporate Secretary Pertamedika IHC Masyaul Ato berbincang dengan warga Kampung Kerang Ijo yang mendapat pemeriksaan dan pengobatan gratis dalam acara Bakti Sosial Indonesia Health Care Corporation (IHC), di Muara Angke, Jakarta, Senin (1/4/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA -- KH Miftachul Akhyar terpilih sebagai Rais Aam PBNU periode 2021-2026. Pemilihan tersebur dilakukan berdasarkan hasil musyawarah Ahlul Halli Wal Aqdi (AHWA).

KH Miftachul Akhyar bukan orang baru di organisasi Nahdlatul Ulama. Dia dalah Pengasuh Pondok Pesantren Miftachus Sunnah Surabaya. 

Miftachul Akhyar merupakan anak kesembilan dari 13 bersaudara lahir pada tahun 1953, dan merupakan putra Pengasuh Pondok Pesantren Tahsinul Akhlaq Rangkah KH Abdul Ghoni.

Selama di NU, dia pernah menjabat sebagai Rais Syuriyah PCNU Surabaya periode 2000-2005, Rais Syuriyah PWNU Jawa Timut periode 2007-2013, 2013-2018. Kemudian Wakil Rais Aam PBNU periode 2015-2020 dan selanjutnya sebagai Pj. Rais Aam PBNU 2018-2020.

Miftachul Akhyar tercatat pernah nyantri di Pondok Pesantren Tambak Beras, Pondok Pesantren Sidogiri (Jawa Timur), Pondok Pesantren Lasem Jawa Tengah, dan mengikuti Majelis Ta’lim Sayyid Muhammad bin Alawi Al-Makki Al-Maliki di Malang, tepatnya ketika Sayyid Muhammad masih mengajar di Indonesia.

Menurut catatan PW LTNNU Jatim Ahmad Karomi, penguasaan agama KH Miftachul Akhyar membuat kagum Syekh Masduki Lasem sehingga ia diambil menantu oleh Kiai yang terhitung sebagai mutakharrijin (alumnus) istimewa di Pondok Pesantren Tremas.

Selain itu, dia juga mendirikan Pondok Miftachus Sunnah di Kedung Tarukan di Surabaya mulai dari nol. Awalnya, dia hanya berniat mendiami rumah sang kakek, akan tetapi setelah melihat fenomena pentingnya nilai religious di tengah masyarakat setemapat, maka dia memulai membuka pengajian.

Menurut Karomi, kesederhanaan KH Miftachul Akhyar yang terekam dengan jelas adalah bentuk penghormatan terhadap tamu. Kiai Miftah tidak segan-segan menuangkan wedang dan menyajikan camilan kepada tamunya.

Dikutip dari nu.or.id,  KH Miftachul Akhyar tercatat bukan nama baru di kalangan NU. Terutama Nahdliyin dan kalangan pesantren Jawa Timur. Ia lahir dari tradisi dan melakukan pengabdian di NU sejak usia muda. Tak heran kemudian hari ini mengemban puncak kepemimpinan NU, sebagai Penjabat Rais Aam.  

Kiai Miftah adalah Pengasuh Pondok Pesantren Miftachus Sunnah Surabaya. Ia adalah putra Pengasuh Pondok Pesantren Tahsinul Akhlaq Rangkah KH Abdul Ghoni. Ia lahir tahun 1953, anak kesembilan dari 13 bersaudara. 

Di NU ia pernah menjabat sebagai Rais Syuriyah PCNU Surabaya 2000-2005, Rais Syuriyah PWNU Jawa Timur 2007-2013, 2013-2018 dan Wakil Rais Aam PBNU 2015-2020 yang selanjutnya didaulat sebagai Pj. Rais Aam PBNU 2018-2020, dan kembali menjadi Rais Aam 2021-2026.

Menurut catatan PW LTNNU Jatim Ahmad Karomi, genealogi keilmuan KH Miftachul Akhyar tidak diragukan lagi. Ia tercatat pernah nyantri di Pondok Pesantren Tambak Beras, Pondok Pesantren Sidogiri (Jawa Timur), Pondok Pesantren Lasem Jawa Tengah, dan mengikuti Majelis Ta'lim Sayyid Muhammad bin Alawi Al-Makki Al- Maliki di Malang, tepatnya ketika Sayyid Muhammad masih mengajar di Indonesia.

Masih menurut Karomi, penguasaan ilmu agama KH Miftachul Akhyar ini membuat kagum Syekh Masduki Lasem sehingga ia diambil menantu oleh oleh kiai yang terhitung sebagai mutakharrijin (alumnus) istimewa di Pondok Pesantren Tremas.

Kemudian KH Miftachul Akhyar mendirikan  Pondok Miftachus Sunnah di Kedung Tarukan mulai dari nol. Awalnya ia hanya berniat mendiami rumah sang kakek, tetapi setelah melihat fenomena pentingnya "nilai religius" di tengah masyarakat setempat, maka mulailah beliau membuka pengajian.

Apa sebab? “Konon, kampung Kedung Tarukan terkenal sejak lama menjadi daerah yang tidak ramah pada dakwah para ulama. Namun berkat akhlak dan ketinggian ilmu yang dimiliki KH Miftachul Akhyar, beliau berhasil mengubah kesan negatif itu sehingga kampung yang "gelap" menjadi "terang dan sejuk" seperti saat ini dalam waktu yang relatif singkat,” tulis Karomi.  Kesederhanaan KH. Miftachul Akhyar, menurut Karomi, yang terekam dengan jelas adalah bentuk penghormatan terhadap tamu.

Kiai Miftah tidak segan-segan menuangkan wedang dan menyajikan cemilan kepada tamunya.  “Akhlak ini beliau dapat dari ayahandanya, KH Abdul Ghoni,” lanjut Karomi.  Karomi mengutip penuturan Gus Tajul Mafakhir, bahwa ayah KH Miftachul Akhyar  merupakan karib KH M. Usman al-Ishaqi Sawahpulo saat sama-sama nyantri kepada Kiai Romli di Rejoso, Jombang. Terlebih lagi saat sang ayah nyantri kepada Kiai Dahlan Ahyad Kebondalem sang pendiri MIAI dan Taswirul Afkar.

“Tepatlah kiranya pepatah mengatakan: "buah jatuh tidak jauh dari pohonnya". KH Abd Ghoni dalam pandangan Abah Thoyib Krian merupakan salah satu kiai ampuh yang ditutupi oleh keindahan akhlak. Acapkali KH Abd Ghoni mengadukkan wedang, menyuguhkan dan mempersilahkan kepada tamunya. Nah, "lelaku sae" inilah yang oleh KH Miftachul Akhyar tetap dilestarikan,” tulis Karomi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rika Anggraeni
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper