Bisnis.com, JAKARTA - Badan Kepegawaian Negara RI mencatat jumlah pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2021 yang telah mengunggah berkas lamaran mencapa 3,09 juta orang. Jumlah pelamar itu masih dapat meningkat mengingat penutupan CPNS 2021 dilakukan pada Senin, (26/7/2021) tengah malam.
Dalam laman Facebook-nya, BKN menyebutkan sejauh ini jumlah pengunduh formulir hampir mencapai 4 juta orang. Tepatnya 3,96 juta orang.
"Jumlah ini berdasarkan update pelamar #CASN2021 s/d 25-07-2021 Pukul 14.43 WIB," tulis BKNgoid dalam laman Facebook terverifiksi.
Dari jumlah pelamar itu, konsentrasi terbesar berada di Kementerian Hukum dan HAM dengan 586.413 pelamar. Jumlah peminat CPNS Kemenkumham itu setara dengan 19 persen jumlah pelamar yang sudah menggunggah berkas.
Selanjutnya peminat terbesr terdapat pada Kementerian Perhubungan. Pelamar CPNS Kemenhub hingga petang tadi mencapai 129.727 orang. Dan disusul oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan 121.848 pelamar.
Selanjutnya, instansi yang paling banyak diminati pelamar CPNS hingga tadi petang adalah Kejaksaan Agung (112.369 berkas), Kementerian Agama (105.625 pelamar), Pemerintah Provinsi Jawa Timur (47.262 pelamar), Kementerian Kesehatan (42.923 pelamar), Kementerian Agraria dan Tata Ruang/BPN (40.402 pelamar), Pemerintah Provinsi Jawa Barat (38.526 pelamar), dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (38.017).
Baca Juga
BKN juga mencatat, 10 daerah yang peminatnya paling rendah sejauh ini dalam penerimaan CPNS dan PPPK adalah Pemerintah Kab. Waropen (23 pelamar), Pemerintah Kab. Nduga (21 pelamar), Pemerintah Kab. Yahukimo (20 pelamar), Pemerintah Kab. Intan Jaya (15 pelamar), Pemerintah Kab. Deiyai (10 pelamar), Pemerintah Kab. Mamberamo Raya (10 pelamar), Pemerintah Kab. Tolikara (8 pelamar), Pemerintah Kab. Dogiyai (6 pelamar), Pemerintah Kab. Pegunungan Bintang (5 pelamar), serta Pemerintah Kab. Paniai belum ada pelamar.
Dalam penerimaan CPNS dan PPPK 2021 ini pihak BKN mengingatkan masyarakat untuk berhati-hari. "Teliti dan hati-hati dalam mengisi formulir."