Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hal-hal yang Harus Dihindari oleh Orang yang Berpuasa

Oleh karena itu agar tujuan puasa tercapai, maka orang harus menghindari perbuatan-perbuatan yang disebutkan diatasyang keterangan lengkapnya sebagai berikut
Puasa/stuff
Puasa/stuff

Bisnis.com, JAKARTA -Puasa bukan hanya sekedar perbuatan fisik berupa menahan lapar, haus, dan dorongan seksual. Hakikat puasa pembinaan dan pengendalian diri dari perbuatan-perbuatan tercela.

Oleh karena itu agar tujuan puasa tercapai, maka orang harus menghindari perbuatan-perbuatan yang disebutkan diatasyang keterangan lengkapnya sebagai berikut dikutip dari muhammadiyah.or.id :

1. Hindari perkataan dusta dan Tindakan bodoh serta berbantah-bantah

Orang puasa dilatih agar jujur dalam perkataan dan tidak melakukan Tindakan bodoh (ngawur) yaitu melanggar aturan-aturan syara’ padahal ia mengetahuinya.

2. Hindari mengucapkan kata kotor, berbuat gaduh dan bertengkar

Orang berpuasa harus menunjukkan sopan santun dalam berucap tidak mengatakan perkataan kotor dan tidak senonoh, tidak bertengkar serta selalu ramah dan tidak membalas kata kasar kepada orang lain.

3. Hindari berkumur dan istinsyaq secara berlebihan

Berkumur-kumur dan beristinsyaq (memasukkan air ke hidung ketika berwudhu) tidak membatalkan puasa. Di luar bulan puasa Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wasallam menganjurkan agar orang berkumur dan beristinsyaq sekeras-kerasnya agar mulut dan hidung lebih bersih.

Namun dalam bulan puasa dituntunkan agar jangan berlebihan melakukan hal demikian agar tidak kemasukan air ke dalam perutnya sehungga puasanya menjadi batal. Jadi berkumur dan istinsyaq secara normal tidak membatalkan puasa.

4. Hindari berciuman secara bernafsu

Ciuman suami kepada isterinya atau sebaliknya tidak membatalkan puasa.

Hanya saja ciuman itu dipantangkan bagi orang berpuasa apabila disertai birahi dan rangsangan nafsu seksual. Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wasallam sendiri diriwayatkan pernah mencium isterinya ketika sedang puasa dan puasanya tidak dinyatakan batal karena ciuman beliau tidak disertai rasa birahi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper