Kabar24.com, JAKARTA — Setelah dicopot dari posisi Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi atau Mendes PDTT pada 2016, Marwan Jafar memiliki kesempatan untuk berkiprah di Senayan.
Bertarung di Daerah Pemilihan Jawa Tengah III, Marwan masih mampu menjadi calon anggota legislatif (caleg) kolektor suara terbanyak untuk Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Sebanyak 119.416 pemilih mencoblos nama Marwan pada Pemilu Legislatif 2019.
Perolehan tersebut tercatat dalam rekapitulasi hasil penghitungan suara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jateng.
Kursi DPR atas nama Marwan terjamin karena PKB mendapat jatah mengirimkan satu wakil ke Senayan hasil konversi 290.631 suara.
Keberhasilan itu memperlihatkan nasib Marwan lebih baik ketimbang Eko Putro Sandjojo, kolega separtai yang menggantikannya sebagai Mendes PDTT pada 2016. Pada Pileg 2019, Eko menjadi caleg di Dapil Bengkulu, tetapi perolehan suara PKB tidak mencukupi untuk merengkuh satu kursi DPR.
PDIP BORONG
Sementara itu, prestasi paling mentereng di Dapil Jateng III dicapai oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Berkat 611.451 suara, PDIP mendapatkan jatah tiga kursi DPR atau bertambah satu kursi dari Pileg 2014.
Kader yang menjadi utusan PDIP ke Senayan adalah petahana Evita Nursanty dan Imam Suroso, serta Edy Wuryanto. Ketiganya mampu memperoleh suara pribadi di atas 100.000 suara.
Kolektor di atas 100.000 suara lainnya di Dapil Jateng III adalah politisi gaek Partai Golkar, Firman Soebagyo. Dia meraup 110.097 suara, tertinggi di internal partainya yang kebagian jatah satu kursi DPR.
SIMULASI PENGISIAN KURSI DPR DAPIL JATENG III
Partai Politik | Caleg | PengisianKursi Ke- | Suara |
Partai Demokrasi IndonesiaPerjuangan | Evita Nursanty | 1 | 130.983 |
Edy Wuryanto | 6 | 101.001 | |
Imam Suroso | 9 | 100.049 | |
Partai Kebangkitan Bangsa | Marwan Jafar | 2 | 119.416 |
Partai Nasdem | Sri Wulan | 3 | 88.023 |
Partai Demokrat | Harmusa Oktaviani | 4 | 75.995 |
Partai Gerindra | Sudewo | 5 | 52.095 |
Partai Golkar | Firman Soebagyo | 7 | 110.097 |
Partai Persatuan Pembangunan | Arwani Thomafi | 8 | 77.724 |
Sumber: Formulir DC1-DPR KPU Jateng, diolah