Bisnis.com, JAKARTA – Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon mengkritisi proses pemilu serentak 2019. Ini karena banyak korban jiwa yang meninggal dunia.
Fadli mengatakan bahwa sangat aneh bisa ada ratusan petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) yang berguguran. Dia meragukan ini terjadi karena beban kerja yang berat.
“Apa betul karena kelelahan atau ada faktor-faktor lain, atau ada tekanan atau ada yang lain ya. Karena ini berseliweran juga informasi di masyarakat,” katanya di Gedung KPU, Jakarta, Jumat (3/5/2019).
Fadli menjelaskan bahwa perlu ada penyelidikan lebih lanjut kenapa jumlah petugas KPPS yang gugur dalam bertugas begitu banyak.
“Saya kira ini bukan hanya sekadar faktor kelelahan ya. Banyak orang yang pekerjaannya lebih lelah, yang dulu bahkan ada kerja paksa segala macam itu tidak sebanyak ini,” jelasnya.
Berdasarkan data terbaru KPU hingga kemarin malam, sebanyak 412 petugas meninggal dunia dan 3.6858 jatuh sakit.
Baca Juga
Fadli menuturkan bahwa DPR akan mencari tahu penyebab musibah ini. Kebijakan selanjutnya akan dikeluarkan dari hasil penelusuran lebih dalam.
“Inilah yang saya kira harus dikumpulkan jadi satu bukti yang nanti bisa jadi evaluasi bagi perbaikan sistem ke depan,” ungkapnya.