Kabar24.com, JAKARTA – Informasi yang beredar di media sosial bahwa PDIP akhirnya memutuskan Puti Pramathana Puspa Seruni Paundrianagari Guntur Soekarno Putri atau Puti Guntur Soekarno jadi pendamping bakal Cagub Jatim Saifullah Yusuf atau Gus Ipul dalam kontestasi Pilgub Jatim.
Informasi yang beredar di beberapa grup media sosial (WhatsApp), bahwa Puti Guntur Soekarno diputuskan menjadi pengganti Azwar Anas yang mundur dari kontestasi Pilgub Jatim 2018.
Di layanan pesan singkat itu juga beredar foto bersama antara Puti Guntur, Gus Ipul, Ahmad Basarah dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Baca Juga
Sebelumnya, beredar 3 kandidat bakal cawagub mendampingi Gus Ipul, yakni Kepala Badan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI, Ketua Fraksi PDI Perjuangan MPR RI, dan juga Wakil Sekretaris Jenderal DPP PDIP Ahmad Basarah; Bupati Ngawi Budi Sulistiyono; dan Sekretaris DPD PDIP Jawa Timur Sri Untari.
"Kewenangan memutuskan, ada pada Ketua Umum, Ibu Megawati. Kami menyerahkan kepada Ibu Ketua Umum untuk mempertimbangkan berbagai aspek dan memutuskannya. Insya Allah, akan diumumkan hari ini," kata Hasto.
Puti Guntur adalah cucu dari proklamator Soekarno, dan anak dari Guntur Soekarnoputra. Puti Guntur adalah anggota DPR dari Fraksi PDIP.