Kabar24.com, JAKARTA - Sebanyak 4 kali gempa terjadi dalam seharian pada 23 Juli di empat lokasi yang berbeda yakni Kabupaten Pesisir Barat Lampung,Kabupaten Parigi Sulawesi Tengah, Kabupaten Lamongan Jawa Timur dan Bengkulu.
Berdasarkan pantauan BMKG, gempa berkekuatan 4,5 SR melanda Kabupaten Pesisir Barat Lampung pada pukul 10.33 WIB dengan pusat gempa berada di laut 36 km Barat Daya Kab.Pesisir Barat.
Kemudian pada pukul 14.55 WIB, gempa berkekuatan 5,4 SR mengguncang wilayah Kabupaten Parigi Moutong Sulawesi Tengah dengan pusat gempa berada di darat 82 km Barat Daya Parigi Moutong, berada di kedalaman 37 km.
Lalu pada pukul 19.28 WIB, wilayah Kabupaten Lamongan diguncang gempa berkekuaan 4,2 SR dengan pusat gempa berada di laut 35 km Timur Laut Lamongan, terjadi di kedalaman 5 km.
Terakhir kali pada pukul 20.27 WIB, gempa 5,5 SR mengguncang wilayah Bengkulu dengan pusat gempa pada 840 km Barat Daya Bengkulu, berada di kedalaman 10 km.
Sejauh ini belum ada laporan kerusakan dan korban jiwa menyusul rangkaian gempa bumi di empat lokasi berbeda tersebut.