Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyamannya Beranda Istana Merdeka Tempat SBY Minum Teh Bareng Jokowi

Akhirnya, mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono bertemu dengan Presiden Joko Widodo
Presiden Jokowi minum teh bareng SBY./.Bisnis-Gloria Natalia Dolorosa
Presiden Jokowi minum teh bareng SBY./.Bisnis-Gloria Natalia Dolorosa

Bisnis.com, JAKARTA - Akhirnya, mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono bertemu dengan Presiden Joko Widodo.

Pertemuan itu berlangsung Kamis siang, (9/3/2017) di Istana Merdeka. Usai berbincang di dalam istana, keduanya duduk mengobrol di beranda Istana Merdeka, ditemani teh dan penganan. Usai berbincang sejenak, keduanya mengundang awak media ke beranda.

"Ya, bergembira. Saya bersyukur dan bergembira karena hari ini beliau, bapak presiden kita, bisa menyediakan waktu untuk sebuah pertemuan ini," kata Susilo Bambang Yudhoyono kepada awak media, Kamis (9/3/2017).

Menurutnya, pertemuan ini sudah digagas dan dirancang cukup lama. Jika menilik agenda Presiden Jokowi hari ini, tidak ada agenda pertemuan Jokowi dengan mantan presiden yang kerap disapa SBY itu. Malah, jelang siang orang dalam istana baru menyiapkan lokasi pertemuan ketika mendengar rencana kunjungan SBY.

SBY mengatakan sudah mendengarkan penjelasan Jokowi, salah satunya soal agenda nasional IORA dan kedatangan Raja Salman.

"Saya berikan selamat atas keberhasilan menjadi tuan rumah baik kunjungan raja salman maupun IORA yang baru selesai. Ini menunjukan bahwa Indonesia terus berperan di panggung internasional," tutur SBY.

Keduanya juga berdiskusi soal kemajuan Indonesia dan tugas negara dalam mengayomi rakyat.

"Komitmen beliau samalah dengan komitmen saya dan mantan para presiden ingin membangun negara dan negara ke depan makin baik," ucap SBY.

Dari perjumpaannya dengan Jokowi, SBY menilai suasana pertemuan baik dan dapat dijadikan ajang Tabayun. Juga meluruskan informasi-informasi yang tidak sepatutnya didengar baik oleh SBY, maupun oleh Jokowi. SBY senang bahwa Jokowi tetap percaya seorang SBY juga ingin berbuat terbaik untuk negara ini di masa pemerintahan Jokowi.

"Kalau seloroh saya, presiden hidupnya tidak tenang. Kiri salah kanan salah, maju kena mundur kena. Dan itu saya sampaikan ke beliau saya alami juga dulu ketika 10 tahun menjabat pemimpin Indonesia," kata SBY.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper