Kabar24.com, LONDON— Perdana Menteri Inggris menyarankan Menteri Keuangan Inggris dan calon pemimpin Inggris di masa depan harusnya mempublikasikan informasi mengenai pembayaran pajak mereka.
“Mengenai publikasi pajak, perdana menterii sudah menjelaskan bahwa dia bersedia untuk jadi lebih transparan dan seharusnya calon perdana menteri berikutnya juga melakukan yang sama,” ujar juru bicara Cameron seperti dikutip dari Reuters, (11/4/2016).
Pada Minggu, (10/4/2016) Cameron mengambil langkah yang tak biasa dengan mempublikasikan catatan pajaknya sebagai usaha untuk mengakhiri sejumlah pertanyaan mengenai kekayaan pribadinya.
Kekayaan pribadinya mulai dipertanyakan setelah dana offshore mendiang ayahnya tertera di Panama Papers.
Menurut Cameron, setiap orang yang terlibat dalam pengendalian keuangan negara harus bisa setransparan mungkin. Namun, dia tidak merekomendasikan hal yang sama untuk setiap orang yang terlibat dalam politik.