Kabar24.com, JAKARTA--Kepolisian RI telah membuka pendaftaran bagi masyarakat yang berminat menjadi anggota Polri, pendaftaran dapat dilakukan secara online.
Asisten Sumber Daya Manusia Polri Inspektur Jenderal Haka Astana mengatakan pendaftaran secara online dapat diakses melalui www.penerimaan.polri.go.id.
"Silahkan mendaftar. Nanti setelah mendaftar mendapat nomor registrasi untuk penukaran nomor ujian di Polda masing-masing," katanya di Gedung Humas Polri, Jakarta, Rabu (8/4/2015).
Haka mengatakan pendaftaran secara online tersebut berbeda dengan tahun sebelumnya yang masih dilakukan secara manual mendatangi Polda.
Selain itu, pendaftaran dilakukan secara serentak di seluruh Polda untuk taruna Akpol, Brigadir, dan tamtama Polri.
Pendaftaran akan dibuka mulai dari 8 hingga 25 April mendatang dengan persyaratan yang sudah ditentukan masing-masing.
Dia menegaskan pendaftaran tidak dipungut biaya. Bila ada pihak yang mengaku dapat mendaftarkan dengan meminta biaya, Haka meminta mengadukan hal itu ke pihaknya.
Haka menambahkan Polri saat ini membutuhkan 15.350 personel baru.
Dari pendaftaran itu Polri menargetkan 300 personel untuk Akpol, 50 pendidikan sumber sarjana, 15.000 brigadir, dan 2100 Polwan.