Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Momen Prabowo Bongkar 'Akal-akalan' Menteri Kabinet di Hadapan Jokowi

Ketum Partai Gerindra sekaligus Menhan Prabowo Subianto akal-akalan menteri di Kabinet Indonesia Maju yang dipimpin Presiden Jokowi.
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto saat memberikan sambutan di penutupan Rapimnas Gerindra di Jakarta, Sabtu (31/8/2024). ANTARA/Ho
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto saat memberikan sambutan di penutupan Rapimnas Gerindra di Jakarta, Sabtu (31/8/2024). ANTARA/Ho

Bisnis.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berkelakar saat mengungkap cerita soal menteri-menteri di Kabinet Indonesia Maju yang dipimpin Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

Pada acara Apel Kader Partai Gerindra, Sabtu (1/9/2024), Prabowo menceritakan pengalamannya sebagai menteri Jokowi yang aktivitasnya padat. Dia menyebut Jokowi bisa menggelar rapat sebanyak tujuh kali dalam sehari. 

Prabowo lalu menceritakan bahwa rekan-rekan menterinya di kabinet Jokowi–Maruf Amin kerap takut satu pesawat dengan Kepala Negara apabila ingin melakukan perjalanan ke luar kota. 

"Kalau bapak ajak, mereka itu alasan. 'Bapak presiden saya jemput di Merauke'. Dia mau terbang duluan, enggak berani terbang sama Pak Jokowi. Akal kalian ini saya udah tau," ujarnya sambil disambut riuh tertawa oleh peserta acara. 

Prabowo, yang juga Presiden terpilih 2024, turut menyampaikan bahwa sebagian menteri–menteri Jokowi saat ini akan dipilih kembali menjadi anggota kabinet pemerintahannya mulai Oktober 2024 mendatang. 

"Jadi saya boleh ya, Pak buka sedikit rahasia-rahasia ini. Menteri-menteri Bapak ini alasan, Pak, akalnya banyak," katanya. 

Untuk diketahui, presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming akan dilantik pada 20 Oktober 2024 mendatang. Kepemimpinan mereka akan menggantikan periode pemerintahan Joko Widodo–Maruf Amin. 

Sebelumnya, Jokowi telah menjabat sebagai presiden sejak 2014 dan 2019. Pada saat itu, dia mengalahkan Prabowo pada dua kali pilpres. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper