Bisnis.com, JAKARTA -- Ketua Umum DPP PDI-Perjuangan Megawati Soekarnoputeri akhirnya angkat bicara terkait pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI Jakarta.
Megawati mengaku heran jika ada pihak yang mencoba meminta dukungan partainya untuk mengusung Anies Naswedan di Pilkada Jakarta nanti.
Menurut Megawati, PDI-Perjuangan tidak akan memberikan dukungan semudah itu kepada Anies Baswedan, karena khawatir insiden pembangkangan yang dilakukan Jokowi kembali terjadi di Anies Baswedan.
Baca Juga
"Lho saya tuh jadi suka garuk-garuk kepala lho, enak amat ya. Sekarang kita dicari ini dukungannya, bingung saya lho. Kamu kemana ya kemarin sore ya? Lha iya lha, mbok jangan gitu dongg hmmm," tuturnya di Kantor DPP PDI-Perjuangan Jakarta, Kamis (22/8).
Dia mempertanyakan kepada publik yang mendorong PDI-Perjuangan agar dukung Anies, apakah Anies Baswedan bisa nurut kepada dirinya jika diberikan dukungan di Pilkada Jakarta nanti.
"Eh aku bilang enak aja ya, ngapain gua disuruh dukung Pak Anies? Dia bener nih kalau mau ama PDI? Kalau mau PDI jangan kayak gitu dong ya. Mau enggak nurut ya," katanya.