Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KPK Panggil Wasekjen PDIP Yoseph Aryo Adhi Terkait Kasus DJKA Hari Ini

KPK dijadwalkan memeriksa Wakil Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Yoseph Aryo Adhi Dharmo (YAAD) terkait kasus dugaan korupsi.
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta/ KPK
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta/ KPK

Bisnis.com, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dijadwalkan memeriksa Wakil Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Yoseph Aryo Adhi Dharmo (YAAD) terkait kasus dugaan korupsi.

Juru Bicara KPK RI, Tessa Mahardika Sugiarto mengatakan Adhie bakal diperiksa terkait kasus di lingkungan Direktorat Jenderal Perkeretaapian/DJKA Wilayah Jawa Timur.

"YAAD selaku Wakil Sekjen Bidang Kesekretariatan DPP PDI Perjuangan dijadwalkan diperiksa di Gedung KPK Merah Putih," ujar demikian tertuang dalam agenda pemeriksaan KPK, Jumat (16/8/2024).

Selain Adhi, Tessa menambahkan, Anak Agung Gede Sumadi Suka Sedana sebagai karyawan swasta turut diperiksa di kasus DJKA.

Sebelumnya, lembaga antirasuah Adhi Dharmo juga sempat diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi, pada Kamis (18/7/2024). Adhi tidak dipanggil dalam jabatannya di partai dengan logo banteng itu.

Dalam hal ini, KPK mengonfirmasi bahwa Adhi dipanggil dalam perkara yang sama, yakni pengembangan kasus suap proyek jalur kereta di DJKA Kemenhub.

Di sisi lain, Adhi justru memberikan keterangan berbeda saat memberikan keterangan ke wartawan di Yogyakarta, Sabtu (20/7/2024). Menurutnya, dia diperiksa terkait operasional Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Maruf Amin pada Pilpres 2019 lalu.

Adhie menceritakan saat itu dia diberi tugas sebagai Kepala Sekretariat TKN Jokowi-Maruf. Adapun tim pemenangan Jokowi untuk periode kedua pemerintahannya saat itu dipimpin oleh Ketua Erick Thohir dan Sekjen Hasto Kristiyanto.

Dia lalu mengklaim pemanggilannya oleh penyidik KPK di kasus DJKA berkaitan turut menyangkut peran Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.  

“Pemeriksaan dipanggil terkait adanya foto saya  bersama dengan Pak Budi Karya Sumadi,” kata Adhi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper