Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas memberikan respons atas keluhan para jemaah haji terkait layanan ibadah haji 1445 H/2024 M.
Sebelumnya jemaah haji mengeluhkan dan melaporkan adanya fasilitas haji yang terganggu, seperti AC mati dan jemaah yang tidak mendapatkan tenda.
"Jadi begini, semua kita akan evaluasi. Tidak ada yang tidak kita evaluasi demi perbaikan layanan jemaah, itu poinnya," katanya dalam keterangan resminya pada Selasa (18/6/2024).
Dia menegaskan bahwa semua yang dilakukan pemerintah, Kemenag juga tetap harus melakukan evaluasi berbasis pada data.
"Jadi termasuk katanya AC mati, di mana AC mati, kita akan segera evaluasi. Kaya tadi saya mendapatkan aduan soal jemaah dari KNO, maktab 63 atau 28 kalau tidak salah, nanti coba dicek tidak mendapatkan tenda, kita langsung eksekusi. Kita mintakan pada Masyariq untuk tenda mereka kita pakai," ujarnya.
Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa tenda dari perusahaan Masyariq sudah bisa untuk dipakai oleh para jemaah haji. Lalu menurutnya, evaluasi ini sifatnya responsif, tetapi ke depan supaya layanan jemaah lebih baik tentu butuh evaluasi yang lebih komprehensif.
Baca Juga
"Kita senang ada pengawasan, ada masukan, ada kritik, ada saran, saya kira ujungnya adalah bagaimana jemaah merasakan kepuasan layanan dari pemerintah, jemaah bisa melaksanakan ibadah dengan baik dan nyaman dan tenang, pulang dengan membawa predikat haji mabrur," ucapnya.
Sementara itu, Menag juga menyampaikan rasa senang dan kekaguman terhadap petugas haji yang luar biasa, di saat padat seperti ini semua petugas pelayanan jemaah haji bersikap sigap dan semangat.
Lebih lanjut, dia mengatakan semoga semua itu menjadi tambahan pahala bagi para petugas haji.
"Banyak [petugas] yang curhat, panas, energi tersita tapi tidak tega kalau tidak melayani, ada juga yang fitnah-fitnah keterlaluan, saya bilang ke teman-teman petugas untuk sabar saja," tambahnya.
Seperti diketahui, sebelumnya muncul keluhan dari jemaah haji soal penginapan. Ada yang tidak mendapatkan tenda, atau permasalahan lain seperti AC yang tidak menyala.