Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan kado Hari Kewirausahaan Nasional dalam bentuk Keputusan Presiden (Keppres) dalam rangka merayakan HUT Ke-52 Hipmi.
Hal ini disampaikannya dalam agenda Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) di Grand Ballroom Hotel Fairmont, Jakarta, Senin (10/6/2024).
“Saya sudah menandatangani hari kewirausahaan nasional dalam bentuk Keppres sesuai yang diajukan dan diminta dari Pendiri HIPMI dari Ketum Hipmi Akbar Buchari seingat saya sebulan atau dua bulan lalu waktu berkunjung ke Istana, jadi dalam bentuk keppres,” ujarnya dalam forum tersebut.
Baca Juga
Lebih lanjut, orang nomor satu di Indonesia itu mengatakan bahwa hari jadi Ke-52 dari Hipmi merupakan hari yang sangat istimewa. Mengingat tahun ini merupakan waktu terakhirnya menjabat sebagai Presiden RI.
“Nanti di ultah ke-53 yang hadir sudah Presiden Prabowo Subianto, teteapi meskipun presiden sudah ganti saya kira semua dari kita tak usah kawatir karna program yang ada adalah program keberlanjutan,” pungkas Jokowi.
Untuk diketahui, menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) terkait penetapan 10 Juni sebagai Hari Kewirausahaan Nasional. Tanggal tersebut juga bertepatan dengan hari terbentuknya Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi).