Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Potret Aksi Protes Mahasiswa di Kampus Unggulan AS untuk Bela Palestina

Mahasiswa dari berbagai universitas ternama di AS bertekad untuk terus melakukan aksi protes agresi Israel di Gaza dan menyuarakan dukungan kepada Palestina.
Mahasiswa membangun tenda untuk mendukung Palestina, di University of Southern Californias Alumni Park, 24 April 2024./Reuters
Mahasiswa membangun tenda untuk mendukung Palestina, di University of Southern Californias Alumni Park, 24 April 2024./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Para mahasiswa di berbagai universitas ternama di Amerika Serikat bertekad untuk terus menduduki halaman kampus masing-masing untuk melakukan aksi protes agresi Israel di Gaza dan menyuarakan dukungan kepada Palestina.

Aksi protes ini terus digelar meskipun para pemimpin universitas dan polisi berupaya membubarkan demonstrasi tersebut.

Melansir Al Jazeera, Sabtu (27/4/2024), aksi protes mahasiswa dimulai di Universitas Columbia di New York dan menyebar ke seluruh universitas di AS seperti Harvard, UC Berkeley, hingga MIT.

Para demonstran menuntut agar universitas memutuskan hubungan keuangan dengan Israel dan melepaskan diri dari perusahaan-perusahaan yang menurut mereka mendukung perang Israel yang telah menewaskan sedikitnya 34.388 orang.

Para mahasiswa di Harvard, UC Columbia, hingga UC Berkeley menyatakan bahwa mereka tidak akan berhenti memprotes Israel sampai tuntutan tersebut dipenuhi.

"Kami bersedia mengambil risiko diskors, pengusiran, dan penangkapan, dan saya kira itu akan memberikan tekanan," kata Malak Afaneh, seorang mahasiswa hukum di UC Berkeley, seperti dikutip Bloomberg.

Seorang mahasiswa berpose saat mahasiswa lain mendirikan perkemahan solidaritas Gaza di Michigan State University di East Lansing, Michigan, AS, 26 April 2024./Reuters/Anadolu
Seorang mahasiswa berpose saat mahasiswa lain mendirikan perkemahan solidaritas Gaza di Michigan State University di East Lansing, Michigan, AS, 26 April 2024./Reuters/Anadolu

Ia dan rekan-rekannya sesama demonstran pro-Palestina ingin agar universitas-universitas menghentikan investasi mereka pada segala sesuatu yang berhubungan dengan Israel dan senjata yang memicu perang di Gaza.

Keputusan untuk mengerahkan polisi guna membubarkan para demonstran menyebabkan ratusan penangkapan di berbagai universitas.

Hal ini juga telah mendorong para anggota fakultas di universitas-universitas di California, Georgia dan Texas untuk memprakarsai atau meloloskan mosi tidak percaya secara simbolis terhadap kepemimpinan mereka.

Berikut ini foto-foto situasi aksi protes mahasiswa di AS:

Pengunjuk rasa pro-Palestina yang menyerukan diakhirinya pertempuran di Gaza berkumpul di kampus Universitas Negeri Arizona. Beberapa di antaranya berencana untuk berkemah semalaman pada tanggal 26 April 2024./Reuters/USA Today
Pengunjuk rasa pro-Palestina yang menyerukan diakhirinya pertempuran di Gaza berkumpul di kampus Universitas Negeri Arizona. Beberapa di antaranya berencana untuk berkemah semalaman pada tanggal 26 April 2024./Reuters/USA Today

Mahasiswa mendirikan perkemahan solidaritas Gaza di Michigan State University di East Lansing, Michigan, AS, 26 April 2024./Reuters/Anadolu
Mahasiswa mendirikan perkemahan solidaritas Gaza di Michigan State University di East Lansing, Michigan, AS, 26 April 2024./Reuters/Anadolu

Mahasiswa terus mempertahankan perkemahan untuk mendukung warga Palestina di Universitas Columbia, di New York City, AS, 26 April 2024./Reuters
Mahasiswa terus mempertahankan perkemahan untuk mendukung warga Palestina di Universitas Columbia, di New York City, AS, 26 April 2024./Reuters

Mahasiswa mengadakan pertemuan umum harian saat mereka terus mempertahankan kamp protes untuk mendukung warga Palestina di Universitas Columbia, 26 April 2024./Reuters
Mahasiswa mengadakan pertemuan umum harian saat mereka terus mempertahankan kamp protes untuk mendukung warga Palestina di Universitas Columbia, 26 April 2024./Reuters

Mahasiswa beragama Yahudi mengadakan Shabbat dan doa Davening Maariv sebagai bentuk solidaritas dengan perkemahan mahasiswa pro-Palestina di Universitas George Washington yang berlanjut pada hari kedua di Washington, D.C., AS, 26 April 2024./Reuters/Anadolu
Mahasiswa beragama Yahudi mengadakan Shabbat dan doa Davening Maariv sebagai bentuk solidaritas dengan perkemahan mahasiswa pro-Palestina di Universitas George Washington yang berlanjut pada hari kedua di Washington, D.C., AS, 26 April 2024./Reuters/Anadolu

Mahasiswa di Universitas George Washington berkumpul untuk memprotes agresi Israel di Gaza dan menunjukkan dukungan bagi warga Palestina. Usai aksi, para mahasiswa melaksanakan salat magrib, 26 April 2024./Reuters/Anadolu
Mahasiswa di Universitas George Washington berkumpul untuk memprotes agresi Israel di Gaza dan menunjukkan dukungan bagi warga Palestina. Usai aksi, para mahasiswa melaksanakan salat magrib, 26 April 2024./Reuters/Anadolu


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper