Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemilik Bank Alfra dari Rusia Ditangkap di Prancis, Ada Apa?

Pemilik bank Alfra dari Rusia ditangkap di Prancis karena pencucian uang.
Borgol-Ilustrasi/Wire
Borgol-Ilustrasi/Wire

Bisnis.com, JAKARTA - Alexei Kuzmichev pemilik perusahaan Rusia Alfa Group termasuk bank Alfra ditangkap oleh otoritas Prancis karena pencucian uang, Senin (31/10/2023).

Pencarian dilakukan di rumahnya di Paris dan sebuah perkebunan di wilayah Var di Perancis selatan.

Namun saat petugas polisi menggeledah apartemen Kuzmichev di Paris dan vilanya di Saint-Tropez, mereka menemukan segepok uang berserakan di lantai.

Dalam penggerebakan dramatis tersebut, polisi sampai menerahkan sekitar 60 petugas untuk penggeledahan.

Kuzmichev secara luas dianggap sebagai salah satu oligarki paling berpengaruh di Rusia dan masuk dalam daftar sanksi UE tak lama setelah dimulainya invasi besar-besaran Rusia pada Februari 2022.

Majalah Forbes memperkirakan kekayaannya berjumlah sekitar $6,5 miliar pada tahun 2023, sebagian besar berasal dari penjualan saham perusahaan energi TNK-BP seharga $14 miliar pada tahun 2013.

Dua kapal pesiar Kuzmichev dibekukan oleh otoritas Prancis pada bulan Maret sementara Alfa Bank diberi sanksi oleh AS pada bulan April 2022.

AS juga memberikan sanksi kepada Kuzmichev dan elit Rusia lainnya yang terkait dengan Grup Alfa pada Agustus 2023.

Meskipun investigasi awal terkait dengan dugaan pelanggaran sanksi internasional, penghindaran pajak, dan pencucian uang, namun hingga saat ini belum ada tuntutan yang diajukan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rendi Mahendra
Editor : Rendi Mahendra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper