Bisnis.com, JAKARTA - Calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengunggah video tentang fungsi dari sarung.
Dalam video yang diungguh di akun Instagram Anies Baswedan, Cak Imin tampak memeragakan fungsi-fungsi dari sarung. Pada vidoo tersebut, Cak Imin bercanda dengan Anies, bahwa fungsi sarung salah satunya untuk menyelepet.
Candaan Cak Imin itu langsung dibarengi dengan slepetan sarung ke bagian betis dari Anies dibarengi dengan tawa riang keduanya. Melihat unggahan itu ramai, Cak Imin bergurau kalau dia berani melakukan slepetan ke Anies karena saat ini mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut belum jadi presiden.
“Mumpung belum jadi presiden,” kata Cak Imin sambil tertawa kepada wartawan, Senin (23/10/2023).
Cak Imin menyebut bahwa bahwa slepetan itu hanya gurauan saja dan hal ini tidak akan terjadi lagi setelah Anies menang dalam pemilihan presiden (pilpres) 2024.
“Yo kan gak boleh, simbol negara,” ujarnya.
Baca Juga
Selain memeragakan fungsi sarung untuk menyelepet, Cak Imin juga memeragakan fungsi sarung lainnya. Dia pun memeragakan cara memakai sarung yang benar kepada Anies agar sarung yang dikenakan tidak mudah ditarik.
“Semakin dia bagus dan rapi, semakin kuat sarungnya. Kenapa harus kuat, agar tidak melorot,” kata Cak Imin.
Hingga pukul 17.00 WIB, unggahan tersebut sudah ditonton lebih dari 1 juta orang, mendapat like sebanyak 110 ribu, di komen warganet 8.000 orang lebih dan di share lebih dari 4.000 kali.