Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dekat dengan Anies, Ganjar, dan Prabowo, Yenny Wahid Siap Jadi Cawapres

Yenny Wahid menyatakan siap maju sebagai cawapres pada ajang Pilpres 2024. Apalagi, Yenny dekat dengan ketiga capres potensial yakni Anies, Ganjar, dan Prabowo
Dekat dengan Anies, Ganjar, dan Prabowo, Yenny Wahid Siap Jadi Cawapres. Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Yenny Wahid/Bisnis-Akbar
Dekat dengan Anies, Ganjar, dan Prabowo, Yenny Wahid Siap Jadi Cawapres. Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Yenny Wahid/Bisnis-Akbar

Bisnis.com, JAKARTA - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Yenny Wahid menyatakan siap maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) pada ajang Pilpres 2024. Apalagi, Yenny dekat dengan tiga calon presiden (capres) potensial di Pilpres 2024.

Dia menyatakan siap menjadi orang nomor dua di Indonesia karena bisa membuat kebijakan yang berarti untuk masyarakat. Menurutnya, tujuan setiap politisi memang untuk menduduki jabatan publik.

"Saya juga masuk dalam kategori itu, tentunya harus siap, harus bersedia, harus menyiapkan diri," jelas Yenny di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (8/8/2023).

Putri dari mantan Presiden Abdurahman Wahid ini pun mengakui para capres sudah melakukan komunikasi kepadanya.

"Itu bukan rahasia lagi kalau ada pendekatan-pendekatan," ungkap Yenny.

Dia mengaku dekat dengan tiga bakal capres yaitu Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo. Dengan Anies, Yenny merasa akrab karena sempat menjadi atasan dan bawahan.

"Pak Anies jadi rektor, saya jadi salah satu dosen. Saya pulang dari ambil master saya di Amerika, Mas Anies tawari saya di [Universitas] Paramadina, beliau waktu itu jadi rektor," jelasnya.

Sementara itu, dengan Ganjar, Yenny merasa dekat karena berada di komunitas yang sama. Apalagi, suaminya Dhohir Farisi dan Ganjar sama-sama alumni Universitas Gadjah Mada (UGM).

"Jadi temannya Mas Ganjar, sebagian juga teman kami. Teman main jadinya," katanya.

Untuk Prabowo, Yenny mengatakan suaminya pernah berada di Partai Gerindra. Prabowo memang merupakan ketua umum Gerindra.

"Jadi yang namanya komunikasi ya lancar dengan semua kandidat ini. Nah tentunya komunikasi ini membahas kemungkinan-kemungkiman ke depan, titik kolaborasi seperti apa," jelas Yenny.

Dia pun bersyukur apabila dianggap punya kompetensi untuk bisa bersanding dengan para capres di Pilpres 2024. Meski demikian, lanjutnya, dalam politik tak ada yang pasti.

"Masih sangat dinamis sekali sampai batas pendaftaran pun bisa berubah sewaktu-waktu. Jadi kita masih menyikapi ini semua seperti apa, masih kita lihat dinamikanya seperti apa," ucap Yenny.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper