Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

6 Drone yang Serang Kota di Rusia Berhasil Ditembak Jatuh

Sebanyak enam drona yang serang salah satu kota di Rusia berhasil ditembak jatuh.
Drone atau kendaraan udara tak berawak (UAV)./Istimewa
Drone atau kendaraan udara tak berawak (UAV)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Enam drone ditembak jatuh oleh pertahanan udara Rusia di atas Oblast Kaluga Rusia, kata Gubernur regional Vladislav Shapsha pada 3 Agustus.

“Malam ini, pertahanan udara menembak jatuh enam drone di barat daya oblast saat mereka mencoba terbang melalui Oblast Kaluga,” tulis Shapsha di saluran Telegramnya.

Menurut laporan tersebut tidak ada korban terhadap serangan yang ditargetikan di Oblast Kaluga tersebut.

"Tidak ada korban atau kerusakan. Layanan darurat ada di lokasi," tambahnya.

Kementerian Pertahanan Rusia mengklaim bahwa drone diluncurkan oleh Ukraina. Namun Kyiv tidak mengomentari insiden tersebut.

Kyiv Independent tidak dapat memverifikasi klaim tersebut.

Oblast Kaluga terletak di barat daya Moskow dan utara Oblast Bryansk, yang berbatasan dengan Ukraina.

Diektahui Ibukota Rusia mengalami beberapa serangan pesawat tak berawak selama beberapa hari terakhir. Pada tanggal 30 Juli, sebuah gedung tinggi di pusat bisnis "Kota Moskow" rusak. Menurut media Rusia, kantor beberapa kementerian Rusia berlokasi di sana.

Pada 1 Agustus, gedung pencakar langit yang sama dilaporkan kembali menjadi sasaran drone.

Para pejabat Rusia mengklaim bahwa beberapa kendaraan udara tak berawak ditembak jatuh tetapi satu menabrak bangunan yang menjadi sasaran serangan sebelumnya pada 30 Juli.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rendi Mahendra
Editor : Rendi Mahendra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper